Dilepas Arema, Gustavo Lopez Hijrah ke Malaysia

Pemain Arema Cronus, Gustavo Lopez, merayakan gol
Sumber :
  • ANTARA FOTO

VIVAbola - Arema Cronus dipastikan kehilangan salah satu gelandang andalannya, Gustavo Lopez. Playmaker asal Argentina itu memutuskan hijrah ke Malaysia Super League.

Setelah melakukan evaluasi tim, Arema memang sudah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak tiga pemain asingnya yaitu Gustavo, Beto Goncalves, dan Thierry Gathuessi yang tampil di Indonesia Super League (ISL).

Gustavo pun tak perlu lama untuk mencari klub baru. Pria 29 tahun itu sudah resmi bergabung dengan klub Malaysia, Terengganu FA. Ini mempertegas rumor yang sudah berkembang.

"Ya, saya tidak lagi bersama Arema. Saya memilih untuk bermain di Liga Malaysia bersama Terengganu FA," ujar Gustavo pada situs resmi Liga Indonesia.

"Saat ini, saya pulang dulu ke Argentina. Desember nanti baru mulai latihan untuk kompetisi musim depan. Tapi, saya pasti rindu Liga Indonesia," lanjut pemain yang lama membela Persela Lamongan tersebut.

Sebenarnya, beberapa klub ISL tengah mengincar jasa Gustavo. Salah satunya Persib, yang secara terbuka menyatakan tertarik pada pemain kreatif tersebut.

Namun, nama Gustavo pun sudah tercatat dalam tim Terengganu FA yang akan bermain musim depan. Ia akan menggunakan nomor punggung sembilan di klub barunya tersebut.

Musim ini, Gustavo sebenarnya menjadi pemain kunci bagi "Singo Edan" dengan mencetak delapan gol selama 1.954 menit bertanding. Sayang, Arema hanya mentok sampai semifinal ISL karena kalah dari Persib Bandung. (art)

Lagu Khusus Slank di Pembukaan Piala Jenderal Sudirman

Baca Berita Menarik Lainnya:

Hamka Hamzah Putuskan "Pulang Kampung" dari Liga Malaysia

Iklim Tropis Jadi Kendala untuk Dua Pemain Anyar Arema

Kenapa Pelatih Persib Terjatuh Melihat Gol Boaz?

Musim Depan, Persib Bakal Tambah Amunisi Baru

Gustavo Lopez Pulang ke Arema?
Pemain Arema Cronus, Ahmad Alfarizie

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Lima pemain Arema dipanggil ke Timnas.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016