Reus Dinginkan Rumor Kepindahannya ke Barcelona

Gelandang Borussia Dortmund, Marco Reus
Sumber :
  • REUTERS/Michaela Rehle

VIVA.co.id – Gelandang Borussia Dortmund, Marco Reus, coba mendinginkan rumor perihal kepindahannya ke Barcelona. Dia menilai tidak akan mendapat banyak jatah bermain bila bermain untuk tim asal La Liga tersebut.

Sejatinya, pemain asal Jerman ini masih terikat kontrak dengan Borussia Dortmund, hingga pertengahan 2017. Namun, merosotnya performa Dortmund pada musim ini, diyakini membuat pemain berusia 25 tahun itu mempertimbangkan untuk hengkang.

Bukan hanya itu, Reus juga memiliki klausul pelepasan sebesar 20 juta poundsterling. Kondisi tersebut membuat banyak klub-klub Eropa berminat memakai jasanya, antara lain Barcelona, Real Madrid, dan Manchester United.

Di antara klub-klub itu, Barcelona disebut sebagai yang terdepan mendapatkan tanda tangan Reus. Namun trisula Barca, Neymar da Silva Junior, Luis Suarez, dan Lionel Messi menjadi penyebab Reus enggan ke Barcelona.

"Di mana saya akan bermain? Di mana saya akan bermain bersama Barcelona? Mereka telah memiliki Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar,” kata  Reus kepada Mundo Deportivo, Jumat 6 Februari 2015.

Selain itu, Barca juga tengah menjalani hukuman larangan transfer dari FIFA hingga Januari 2016 mendatang. Pasalnya, Barca melanggar peraturan transfer internasional untuk pemain berusia di bawah 18 tahun, pada periode 2009-2013. (one)

Goetze Balik ke Dortmund, Belum Dimaafkan Fans?

Baca juga:

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Duo Amerika Latin Barcelona Kian Pengertian

Kenangan Juara Jadi Inspirasi Kostum Anyar Persib


Kisah Toilet dan Sepakbola Ala 'Messi' Indonesia

Henrikh Mkhitaryan

Datangkan Mkhitaryan, MU dan Dortmund Berselisih?

Mourinho punya hubungan baik dengan CEO Dortmund, Hans Joachim-Watzke.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016