Pelatih Timnas Inggris Tak Pilih Ronaldo dan Messi

Manajer Inggris, Roy Hodgson
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile

VIVAbola - Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo, menyabet gelar FIFA Ballon d'Or 2014. Dia meraih 37,66 persen suara dalam pemungutan suara yang dilakukan pelatih dan kapten tim di seluruh dunia.

Yang pasti, dalam jajaran pelatih yang memilih pemain Portugal itu tak akan ada nama Roy Hodgson. Pelatih Inggris itu tak mencantumkan nama Ronaldo dalam kertas suaranya, demikian yang dilansir Sports Mole.

Menariknya, Hodgson juga tak memasukkan nama Messi. Untuk Neuer pun, Hodgson hanya menempatkannya di posisi ketiga.

Lantas, siapa pemain terbaik pilihan Hodgson? Pelatih 67 tahun itu ternyata memilih gelandang Argentina, Javier Mascherano. Di tempat kedua, Hodgson memasukkan nama pemain Jerman, Phillip Lahm.

"Wawasan yang menarik soal Roy Hodgson dan filosofinya. Tak ada pemain dengan bakat kreatif yang jadi pilihannya untuk Ballon d'Or," tulis mantan pemain, Stan Collymore, di akun Twitternya.

Entah apa yang melatari Hodgson memilih Mascherano. Mungkin saja, bukan hanya Hodgson yang tak memilih Ronaldo atau juga Messi. (art)

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Baca juga:

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Inilah Daftar Pemenang Penghargaan FIFA 2014

Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia

PBR Akhirnya Pilih Huni Stdion Siliwangi

Cristiano Ronaldo Pertahankan Ballon d'Or

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya