Bek MU Mencoba Jadi Xabi Alonso, Namun Jadi Tertawaan

Pemain Manchester United, Jonny Evans
Sumber :

VIVAbola - Ada kejadian menarik di tengah-tengah laga Premier League, antara Tottenham Hotspur dan Manchester United, malam tadi. Bek Setan Merah, Jonny Evans, menampilkan aksi gemilang, sebelum arkhirnya jadi bahan tertawaan fans Spurs.

Pada babak kedua, Evans memenangi duel dengan striker Spurs, Harry Kane, di daerah pertahanan MU. Kane tersungkur, sedangkan Evans menguasai bola. Dengan gaya tenang dan elegan, dia mengontrol bola, sebelum akhirnya dikirim ke depan.

Gaya tersebut kerap diperagakan oleh gelandang Bayern Munich, Xabi Alonso, setiap kali berhasil memenangi duel dengan lawan. Namun, ada perbedaan nyata antara aksi Evans dan mantan pemain Liverpool dan Real Madrid tersebut.

Jika umpan jauh yang dilepaskan Xabi kerap terukur dan mengarah kepada rekannya, hal sebaliknya menimpa Evans. Sebab, bola hasil sepakan kaki kirinya malah keluar lapangan dan serangan MU menjadi sia-sia. Demikian dilansir Metro, Senin 29 Desember 2014.

Kendati demikian, paling tidak Evans dan para pemain bertahan MU sukses membuat timnya tak kebobolan oleh para pemain Spurs. Laga itu berakhir dengan skor 0-0, setelah para pemain kedua tim selalu gagal memanfaatkan peluang.

Setan Merah masih menempati peringkat 3 klasemen sementara dengan raihan 36, atau terpaut 10 angka dengan Chelsea di puncak. Sedangkan Spurs tak beranjak dari posisi 7, dengan torehan 31 poin. (one)

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Baca juga:

Tragis, ManCity Ditahan Imbang Tim Papan Bawah

Bungkam West Ham, Arsenal Masuk 5 Besar

Fabregas Unjuk Kebolehan di Kolam Renang

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016