Kabar Gembira dari Filipina untuk Indonesia Jelang Piala AFF

M Ridwan: Indonesia Lawan Filipina
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis
VIVAbola
Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok
- Filipina kehilangan salah satu pemain penting jelang bergulirnya Piala AFF 2014. Kapten tim, Emelio Caligdong, memutuskan untuk gantung sepatu dari The Azkals.

Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia

Caligdong adalah pemain langganan Filipina dan berperan penting pada kebangkitan mereka di Piala AFF 2010. Saat itu, mereka berhasil lolos ke semifinal sebelum dihentikan Indonesia.
Rangking FIFA: Posisi Indonesia Makin Merosot


Pria yang sudah menginjak usia 33 tahun itu kerap mencetak gol sensasional. Namun, ia mulai jarang membela Filipina di kancah internasional akibat cedera engkel yang menimpanya sejak tahun lalu.

"Terima kasih banyak pada seluruh suporter, keluarga, teman, dan manajemen. Juga pada rekan satu tim, tim pelatih, dan semuanya. Terima kasih atas memori yang tak terlupakan," tulis Caligdong dalan akun Facebook-nya.


"Untuk para pemain sekarang dan masa depan, bermainlah dengan hati dan kibarkan bendera itu dengan rasa bangga! Ayo dukung terus sepakbola Filipina agar terus berkembang," lanjutnya.


Pria yang memulai debut bersama Filipina pada 2004 ini sudah berhasil mencetak 16 gol selama karirnya bersama The Azkals. Ia hanya kalah dari Phil Younghusband sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa.


Memori terbaiknya yaitu saat mencetak dua gol yang mengejar ketinggalan 2-1 dari Timor Leste untuk memberikan kemenangan pertama Filipina di ajang Piala AFF pada 2004.


Bukan hanya karena kemampuan dan gol-golnya yang membuat Caligdong dikenang. Melainkan kepemimpinannya sebagai kapten timnas Filipina. Tak aneh jika banyak orang merasa kehilangan atas keputusan pensiun ini.


Namun, bagi Indonesia mungkin hal ini menjadi kabar indah. Karena Filipina akan menjadi lawan kedua skuad Garuda di Grup A, yang akan digelar pada 25 November 2014 mendatang.


Caligdong pernah tampil lawan Indonesia. Ia merupakan salah satu pemain yang tampil dalam dua leg semifinal Piala AFF 2010 yang saat itu digelar di Jakarta. (one)


Baca juga:






Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya