Tevez Siap Kembali Beraksi dengan Juventus

Carlos Tevez rayakan gol ke gawang AS Roma
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile

VIVA.co.id - Lini depan Juventus akan mendapat suntikan tenaga baru dalam lawatannya ke Ennio Tardini, kandang Parma, Sabtu 11 April 2015. Carlos Tevez dinyatakan dalam kondisi siap tempur.

Pemain asal Argentina ini absen saat Juventus menang 3-0 atas Fiorentina di Coppa Italia, Selasa lalu. Ketika itu, Tevez masih menjalani perawatan cedera paha.

Namun, Tevez saat ini sudah pulih total dari cedera. "Carlos Tevez dalam kondisi bagus dan fit untuk bermain," kata pelatih Juventus, Massimiliano Allegri seperti dikutip Soccerway.

"Carlos dalam kondisi terbaik setelah istirahat pada hari Selasa. Saya akan menurunkan tim terbaik untuk laga lawan Parma," ia menambahkan.

Sayangnya, keinginan Allegri untuk menurunkan tim terbaik tak bisa terwujud. Andrea Pirlo diyakini bakal absen. "Pirlo akan absen besok, tapi dia akan kembali untuk laga Liga Champipons," jelas Allegri.

Allegri sendiri tak mau menganggap remeh Parma. Meski tim lawan tengah dilanda krisis, Allegri meminta pasukannya tetap waspada.

Raiola Bantah Rumor Hengkang Matuidi ke Juventus

"Parma menunjukkan performa bagus di beberapa laga terakhir. Pujian untuk (pelatih Roberto) Donadoni dan pemainnya atas profesional mereka," tutur eks pelatih AC Milan ini.

![vivamore="Baca Juga :"]

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Pemain Muda Liverpool Dicemooh Fans Saat Peluncuran Kostum

Khedira Sedih Ditinggal Pergi Pogba ke MU

Terungkap, Alasan Utama Banding Kartu Kuning Ronaldo

AFC Rilis Pot Undian Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Asia

[/vivamore]
 Pemain muda Boca Juniors, Rodrigo Bentancur.

Milan Kalahkan Juventus Gaet Gelandang Boca Juniors

Bentancur kabarnya telah menyepakati kontrak lima tahun.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016