Matri Resmi Kembali ke Juventus
VIVA.co.id - Tidak butuh waktu yang lama bagi Juventus untuk mencari pengganti Sebastian Giovinco. Si Nyonya Tua berhasil mendapatkan pemain milik AC Milan, Alessandro Matri, dengan status pinjaman.
Situs resmi Juventus, melaporkan bila Matri akan bermain untuk Si Nyonya Tua hingga akhir musim ini. Juventus sendiri bukan klub yang asing bagi pemain berusia 30 tahun ini, karena dia pernah bermain untuk jawara bertahan Serie A pada periode 2011-2013.
Pada periode pertamanya tersebut, Matri membukukan 29 gol dalam 83 penampilan bersama I Bianconeri di berbagai ajang. Dia juga sukses membawa Juve meraih 2 gelar scudetto secara beruntun dan trofi Piala Super Italia.
Setelah itu, Matri dilepas Juve ke AC Milan pada 2013 dengan nilai transfer sebesar 11 juta euro. Akan tetapi, dia hanya bermain setengah musim saja dan dipinjamkan ke Fiorentina pada paruh kedua Serie A musim lalu.
Di awal musim ini, Milan meminjamkan Matri ke Genoa. Dia sudah membukukan 7 gol dalam 17 pertandingan, dan kini akan bergabung bersama Carlos Tevez, Fernando Llorente, dan Alvaro Morata sebagai ujung tombak Juventus.
Baca Juga:
Tinggalkan Juve, Giovinco Hijrah ke MLS
Bocah 8 Tahun Meninggal Dunia Sebelum Berjumpa Messi
11 Pemain Terbaik Premier League Akhir Pekan Ini
