Barca Mulai Geser Posisi Messi Sebagai Ujung Tombak
Senin, 2 Februari 2015 - 15:41 WIB
Sumber :
- Zimbio
VIVA.co.id -
Pelatih Barcelona, Luis Enrique, merasa Lionel Messi lebih baik bermain melebar dalam sistem yang tengah diterapkannya. Messi berhasil mencetak gol kemenangan dalam laga melawan Villarreal yang berkesudahan 3-2 semalam.
Raksasa Spanyol tersebut dua kali tertinggal sebelum memastikan kemenangan lewat gol Neymar, Rafinha, dan Messi. Sistem anyar yang tengah dikembangkan Barca tak lagi menempatkan Messi di ujung tombak.
Penyerang asal Argentina itu lebih banyak menempati posisi sebagai
Baca Juga :
Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool
Raksasa Spanyol tersebut dua kali tertinggal sebelum memastikan kemenangan lewat gol Neymar, Rafinha, dan Messi. Sistem anyar yang tengah dikembangkan Barca tak lagi menempatkan Messi di ujung tombak.
Penyerang asal Argentina itu lebih banyak menempati posisi sebagai
deep lying playmaker
dalam sistem anyar Luis Enrique, namun bermain sebagai
winger
pada laga kemarin. Meski kembali diubah, sang pelatih menilai hal tersebut sudah tepat.
"Messi bermain di sayap lagi? Itu demi tim, tapi dia memiliki kebebasan untuk bergerak. Kami ingin dia menyentuh bola lebih sering," ujar Enrique seperti dilansir
AS
.
Luis Suarez
Saat lini depan Barca terus menunjukan ketajaman, tidak dengan Luis Suarez yang kembali gagal mencetak gol meski memiliki beberapa peluang emas.
Namun, Luis Enrique sekali lagi menegaskan dukungannya untuk sang penyerang barunya tersebut. Menegaskan kalau kontribusi Suarez tidak melulu gol saja.
"Apa yang Suarez tambahkan ke dalam tim? Banyak. Sangat krusial untuk memiliki pemain yang bisa mendorong para bek tengah. Gol akan datang, tak perlu diragukan," tambahnya.
Dengan tambahan tiga poin ini, Barcelona terus menguntit Real Madrid di puncak klasemen La Liga dengan selisih satu poin saja. Tapi, tim asuhan Carlo Ancelotti memiliki jumlah satu pertandingan lebih sedikit. (one)
Baca juga:
Halaman Selanjutnya
deep lying playmaker