Hasil Lengkap Pertandingan Tadi Malam
Rabu, 28 Januari 2015 - 06:21 WIB
Sumber :
- zimbio
VIVA.co.id
- Sejumlah pertandingan seru digelar dinihari tadi, Rabu 28 Januari 2015. Dari lanjutan Piala Liga, Coppa Italia hingga Piala Afrika 2015.
Diawali dari lanjutan penyisihan Piala Afrika. Aljazair dan Ghana memastikan diri melaju ke babak delapan besar setelah sama-sama meraih kemenangan di laga pamungkas penyisihan grup C.
Diawali dari lanjutan penyisihan Piala Afrika. Aljazair dan Ghana memastikan diri melaju ke babak delapan besar setelah sama-sama meraih kemenangan di laga pamungkas penyisihan grup C.
Aljazair menjadi runnerup grup C usai menaklukkan Senegal 2-0. Sementara Ghana berhasil menjadi juara grup C setelah menghentikan perlawanan Afrika Selatan dengan skor 2-1.
Beralih ke Piala Liga. Chelsea akhirnya menjejakkan kaki di final usai menyingkirkan Liverpool dengan skor tipis 1-0 dalam laga ketat 120 menit di Stamford Bridge. Chelsea lolos dengan agregat 2-1 (leg pertama imbang 1-1).
Sedangkan dari Coppa Italia, hasil buruk kembali dituai AC Milan. Skuad asuhan Filippo Inzaghi dipastikan tersingkir dari Coppa Italia usai takluk 0-1 oleh 10 pemain Lazio di babak perempat final.
Berikut ini hasil lengkap pertandingan dinihari tadi:
Piala Afrika 2015
Aljazair 2-0 Senegal
Ghana 2-1 Afrika Selatan
Piala Liga
Chelsea 1-0 Liverpool
Coppa Italia
AC Milan 0-1 Lazio
Baca juga:
Eks Striker Madrid dan Barcelona Resmi Gabung Sampdoria
Disapu Ombak, Baju Renang WAGs Ini Melorot
Evaluasi Sriwijaya FC Usai Gagal Juara di Jakabaring
Halaman Selanjutnya
Aljazair menjadi runnerup grup C usai menaklukkan Senegal 2-0. Sementara Ghana berhasil menjadi juara grup C setelah menghentikan perlawanan Afrika Selatan dengan skor 2-1.