Usai Tim NBA, Erick Thohir Miliki Klub MLS
- VIVAnews/ Muhamad Solihin
VIVAbola - Pengusaha Indonesia, Erick Thohir terus melebarkan sayap di pentas olahraga dunia, tepatnya di Amerika Serikat. Usai membeli saham klub NBA, Philadelphia 76ers, tahun lalu, kini Erick menjadi pemilik saham klub Liga Sepakbola Amerika Serikat (MLS), DC United.
Hari ini pukul 14.00 waktu setempat, klub yang bermarkas di Washington itu akan memperkenalkan investor baru, salah satu diantaranya Erick Thohir, dalam acara jumpa pers. Pemilik DC, Will Chang dan Kevin Payne (Presiden dan CEO) juga akan bergabung dengan media untuk mendiskusikan masa depan klub.Â
"Pengumuman investor baru ini akan menjadi berita bagus bagi klub," kata Payne kepada Washington Post.
Erick sudah tertarik mengakuisisi klub MLS ini sejak Maret lalu. Bahkan, ia juga sudah bertemu para pemain DC pada akhir Mei lalu di RFK Stadium.
Erick bersama koleganya yang juga pemilik minoritas Philadelphia 76ers, Jason Levien akan memperkuat finansial DC United. Salah satu target klub yang telah empat kali memenangi Piala MLS ini yakni membangun stadion baru. Karena stadion RFK yang sudah dipakai sejak 1996 juga digunakan untuk pertandingan bisbol dan sofbol sehingga kadang rumputnya kurang bagus saat DC tampil di MLS.
DC United pernah diperkuat bintang Argentina, Marcelo Gallardo. Kini, United memiliki beberapa bintang yakni Dwayne De Rosario, Branko Boskovic dan Hamdi Salihi.
“Mereka sangat termotivasi menjadi investor United. Mereka juga ingin membangun kesuksesan bersama klub ini," kata De Rosario yang sempat bertemu Erick Thohir pada Mei lalu.
Bukan mustahil, kedatangan investor baru ini juga bisa mendatangkan marquee players sekelas David Beckham, Thierry Henry atau Robbie Keane.