Bintang Madrid Sudah Muak Jadi Korban Tekel Kotor Lawan
Sabtu, 24 Januari 2015 - 13:25 WIB
Sumber :
VIVA.co.id
- Pemain Real Madrid, James Rodriguez, merasa ia menjadi target permainan kasar oleh lawan-lawannya. Pria Kolombia itu pun mulai jengah.
James kembali berlatih penuh dengan tim
Los Blancos
pada hari Jumat kemarin usai dua sesi latihan terpisah. Gelandang 26 tahun ini sudah dinyatakan siap bermain melawan Cordoba. Sabtu, 24 Januari 2015.
Baca Juga :
Real Madrid Bakal Naikkan Gaji Ronaldo dan Bale
sudah bisa memainkannya pekan ini.
James, yang sebelumnya bermain di Liga Portugal dan Liga Prancis, tidak mengerti kenapa dirinya terus menerus jadi korban "keganasan" pemain lawan. Seorang lawan pasti menjaganya ketat di setiap pertandingan. Yang mengejutkannya adalah permainan fisik di Spanyol.
Sang pemain sempat mengira La Liga mirip dengan gaya bermainnya, lebih taktikal dan tidak agresif. Berdasarkan statistik, James adalah pemain kedua yang dilanggar terbanyak dalam tim Madrid. Sejauh ini, James sudah dilanggar 28 kali, atau hanya kalah dari Toni Kroos yang dilanggar 35 kali oleh para lawan.
Keputusan lawan untuk mematikan James memang bisa dimengerti. Memiliki kontrol bola yang bagus, umpan akurat, dan tendangan mematikan. Apalagi posisinya kerap berada di sektor tengah, sehingga lawan tidak melihat ancaman ketika melanggarnya.
Halaman Selanjutnya
sudah bisa memainkannya pekan ini.