Barcelona Bungkam Madrid di Camp Nou
Minggu, 27 Oktober 2013 - 01:04 WIB
Sumber :
- REUTERS/Albert Gea
VIVAbola
- Barcelona sukses membungkam Real Madrid saat bertandang ke Camp Nou dalam laga lanjutan La Liga, Sabtu, 26 Oktober 2013. Tim asuhan Gerardo Martino menang dengan skor tipis 2-1.
Layaknya pertandingan
El Clasico,
duel dua raksasa Spanyol ini berjalan sengit dari awal sampai akhir. Barcelona sendiri langsung mencatatkan keunggulan di babak pertama melalui aksi bintang anyarnya, Neymar.
Baca Juga :
Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool
Baca Juga :
Liverpool Gilas Barcelona di Wembley
Justru tuan rumah yang berhasil menggandakan keunggulan di menit 78. Alexis Sanchez lolos dari kejaran pemain bertahan Madrid. Dia lalu dengan cerdas mengelabui kiper Diego Lopez yang terlanjur maju meninggalkan posnya dengan sebuah tendangan lob. 2-0 Barca memimpin.
Tapi Madrid tak menyerah. Di 10 menit waktu sisa, mereka menggempur pertahanan Barcelona. Alhasil, pemain muda Jesse Rodriguez berhasil mencetak gol hiburan saat
injury time.
Dia meneruskan umpan daerah dari Ronaldo.
Pertandingan ditutup dengan skor 2-1 untuk Barca. Kemenangan itu semakin memantapkan posisi Barcelona di puncak klasemen dengan torehan 28 poin. Sedangkan Madrid kini masih tertahan di posisi ketiga dengan raihan 22 poin.
Susunan pemain
Barcelona:
Victor Valdes; Dani Alves, Gerard Pique, Javier Mascherano, Adriano; Xavi Hernandez, Segio Busquets, Andres Iniesta (Alex Song 77'); Lionel Messi, Cesc Fabregas (Alexis Sanchez 70'), Neymar (Neymar 84').
Real Madrid:
Diego López; Dani Carvajal, Pepe, Raphael Varane, Marcelo; Sergio Ramos (Illaramendi 56'), Sami Khedira, Luka Modric; Gareth Bale (Karim Benzema 61'), Angel Di MarÃa (Jesse Rodri 76'), Cristiano Ronaldo.
Halaman Selanjutnya
Justru tuan rumah yang berhasil menggandakan keunggulan di menit 78. Alexis Sanchez lolos dari kejaran pemain bertahan Madrid. Dia lalu dengan cerdas mengelabui kiper Diego Lopez yang terlanjur maju meninggalkan posnya dengan sebuah tendangan lob. 2-0 Barca memimpin.