Jelang Bigmatch, Tiket Persipura Vs Arema Menghilang di Pasaran
Kamis, 2 Mei 2013 - 05:50 WIB
Sumber :
- ANTARA/Ari Bowo Sucipto
VIVAbola
- Bigmatch Persipura Jayapura vs Arema Indonesia cukup menyedot perhatian masyarakat Papua. Sayangnya, sehari sebelum pertandingan, penontonsudah kesulitan mendapatkan tiket masuk.
Pertandingan ini akan digelar di Stadion Mandala, Jayapura, Kamis, 2 Mei 2013. Persipura sejauh ini sudah memastikan diri tampil sebagai juara paruh musim Liga Super Indonesia (ISL) dengan koleksi 40 poin dari 16 laga. Sedangkan Arema sementara berada di urutan kedua dengan 34 poin.
Baca Juga :
Persipura Tampil Pas-pasan di Piala Bhayangkara
Baca Juga :
Persipura Belum Pasti Ikut Piala Bhayangkara
Fachrudin juga membantah Panpel menyembunyikan tiket, sehingga sulit dicari di peredaran. "Sama sekali Panpel tidak ada merekayasa ini, makanya Polisi kami minta untuk menyelidikinya," ucapnya.
Menurut dia, tiket laga Persipura menjamu Arema sudah didistribusikan 3 hari menjelang laga berlangsung. "Kami sudah distribusikan tiket 3 dan 2 hari menjelang laga sebanyak 20 ribu tiket sesuai kapasitas stadion. Jadi kalau H-1 tiket langka, kami mensinyalir ada yang bermain," terangnya.
Sementara itu, harga tiket tiket Persipura vs Arema yang ditetapkan panpel sebenarnya tidak berubah. Sama seperti laga-laga sebelumnya yakni untuk kelas termahal Rp100 ribu dan termurah Rp 20ribu.
Langkanya tiket di pasaran membuat penonton harus mengeluarkan uang lebih banyak demi menyaksikan duel ini seperti yang dialami oleh salah seorang warga Keerom, 50 km dari Stadion Mandala Jayapura, Gatiwati. Dia terpaksa membeli tiket terusan demi menyaksikan pertarungan Persipura melawan Arema. "Saya cari tiket tidak ada lagi, terpaksa saya beli tiket terusan Rp1,5 juta." (one)
Halaman Selanjutnya
Fachrudin juga membantah Panpel menyembunyikan tiket, sehingga sulit dicari di peredaran. "Sama sekali Panpel tidak ada merekayasa ini, makanya Polisi kami minta untuk menyelidikinya," ucapnya.