Kasus Susu Cina

YLKI: Bayi-bayi Juga Harus Diperiksa

VIVAnews- Pemerintah dinilai lambat dalam mengantisipasi susu dan produk Cina yang mengandung melamin. Padahal, negara lain seperti Singapura, Malaysia, Jepang dan Brunei sudah mengantisipasi masalah ini sejak sepekan lalu.

"Pengawasan ini kan kaitannya dengan pemerintah. Karena pemerintah yang berwenang mengawasi. Tapi itulah mereka selalu terlambat, dibandingkan  negara tetangga lainnya," kata Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Daryatmo kepada VIVAnews, Kamis, 24 September 2008.

Lembaga ini juga meminta pemerintah tidak hanya mengawasi susu atau makanan olahan dari Cina yang diduga mengandung melamin. "Dalam situasi ini harus juga dicek ke bayinya. Pemerintah harus memeriksa balita yang mengkonsumsinya," ujar Daryatmo.

Pemeriksaan itu juga sekaligus untuk memastikan apakah bayi atau balita di Indonesia terkena pencemaran susu yang berasal dari melamin. "Jadi masalah ini nggak bisa selesai hanya dengan mengecek susu dari Cina," kata Daryatmo.

Sebab berdasarkan hasil penelitian dari lembaga ini, sebagian besar bayi atau anak-anak di Indonesia mengkonsumsi susu dari Cina.

Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen
Mr.Beast bagi-bagi Tesla gratis

Youtuber Paling Kaya di Dunia Rayakan Ulang Tahun Bagi-bagi Tesla Gratis

 Jimmy Donaldson, atau dikenal MrBeast adalah Youtuber paling kaya di dunia, untuk merayakan hari ulang tahunnya di bulan ini dia bagi-bagi mobil listrik Tesla gratis dan

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024