Gubernur Minta Produk Asal Chin Diperiksa

VIVAnews - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo memerintahkan petugas Dinas Perindustrian dan Perdagangan segera mengecek produk susu dan olahan dari China.

Hal itu menindaklanjuti temuan susu bubuk yang terkontaminasi melamin di China. "Begitu di China kejadian, saya sudah kasih tahu Dinas Perindustrian dan Perdagangan untuk melakukan double check," kata Fauzi di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa 23 September 2008.

Petugas Dinas Perindustrian dan Perdagangan diminta melakukan langkah inisiatif untuk memeriksa sampling produk susu yang beredar di pasaran. Dalam hal ini, petugas dapat bekerja sama dengan Badan Pengawas dan Obat Makanan (BPOM).

Jika terbukti ada produk-produk yang berbahaya, petugas harus segera menariknya dari pasaran. "Kita memang tidak bisa lakukan tanpa adanya bukti," kata Fauzi.

Wakil Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan DKI Supeno mengaku telah mendapat instruksi dari gubernur. "Kita sudah melakukan pemeriksaan semua produk yang masuk ke
Indonesia. Tidak hanya dari China, tapi juga negara lain. Tidak semua produk China tidak boleh beredar," ujarnya.

Prosedur awal dilakukan dengan mempertanyakan izin edar produk. "Kalau tidak punya, kita proses Berita Acara Pemeriksaan (BAP). Kita akan memanggil importirnya, kenapa bisa beredar. Kalau sudah punya, tidak masalah. Tapi, kita tetep periksa kandungannya," kata Supeno.

Hasil pemeriksaan, kata Supeno, ada produk asal China yang tidak memiliki izin edar. Namun, dia enggan menyebut nama produk itu. Dia hanya mengatakan, produk itu berupa makanan kemasan dan minuman.

Produk China yang dilarang di Singapura dan masih beredar di Indonesia adalah White Rabbit Creamy. Padahal Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah mengumumkan permen tersebut mengandung formalin.

Sebelumnya, pemerintah Singapura juga menarik 22 produk berbahan susu yang terkontaminasi senyawa melamin. Melamin merupakan bahan sejenis plastik yang jika masuk ke tubuh dapat menyebabkan gagal ginjal.

Heboh Ibu di Maros Aniaya Bayinya Sambil Direkam, Diduga Kesal karena Suami Pergi
Putri Isnari atau Putri DA

Sah! Putri Isnari Resmi Menikah dengan Abdul Azis

Acara akad nikah Putri Isnari dan Abdul Aziz digelar di di Balikpapan Sport and Convention Center, Kalimantan Timur.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024