Pria Tergemuk di Dunia Akhirnya Menikah

VIVAnews - Kisah berikut ini membuktikan cinta tidak mengenal usia, latar belakang, dan berat badan. Jika sudah ada niat tulus dari kedua sejoli, apapun tak bisa menghalangi mereka ke jenjang pernikahan.

Demikian juga tidak ada halangan bagi Manuel Uribe - lelaki tergemuk di dunia, untuk melangsungkan pernikahan dengan kekasih hatinya. Uribe mengikat janji sehidup semati dengan kekasihnya, Claudia Solis, di kota Monterrey, Meksiko, Minggu, 26 Oktober 2008.

Mengenakan celana putih berbahan sutra dan kain panjang  membalut kaki, Uribe tersenyum saat pujaan hatinya menuruni tangga. Perempuan berusia 38 tahun itu mengenakan gaun berwarna gading tanpa tali, hiasan di kepala, serta polesan lipstik berwarna merah muda terang di bibirnya.

Lelaki berusia 43 tahun tersebut tak kuasa menahan air mata saat notaris menyatakan Uribe-Solis sebagai pasangan suami-istri yang sah. Selesai upacara sipil tersebut, mereka kemudian bergandengan tangan dan melakukan dansa pertama sebagai pasangan pengantin baru di depan lebih dari 400 hadirin.

Hidangan berupa daging dan sayuran bermentega dihidangkan ke hadapan para tamu dengan diiringi alunan nada-nada rendah dari alat musik akordion yang dimainkan band norteno lokal.

Ibunda Uribe, Orquedia Garza, mengatakan bahwa kue pernikahan lima tingkat sudah dijauhkan dari jangkauan lelaki berbobot ratusan kilogram itu. “Dia [Uribe] tidak membatalkan program diet-nya,” kata Garza. “Dokter ikut hadir di sini dan terus mengawasinya,” tambah Garza.

Pernikahan Uribe dan Solis yang diliput oleh banyak media tersebut akan dijadikan feature (kisah) dalam edisi tentang Uribe yang akan segera ditayangkan oleh stasiun televisi Discovery Channel.

“Saya mempunyai seorang istri dan saya akan membentuk keluarga baru, dan hidup bahagia,” ungkap Uribe kepada para wartawan yang mengikutinya di sepanjang jalan kota Monterrey.

Sebuah truk beralas datar dimanfaatkan untuk menarik tempat tidurnya yang berhiaskan kanopi, bunga-bunga, dan pita rantai berwarna emas ke tempat acara. Dua mobil patroli polisi mengawal Uribe sepanjang jalan.

Uribe memecahkan rekor Guinness World Record sebagai lelaki tergemuk sedunia tahun 2006 dengan bobot 560 kilogram. Berkat bantuan Solis yang dijumpainya empat tahun lalu, berat badan Uribe menyusut sekitar 250 kilogram. Uribe kemudian mengatakan bahwa dia bisa saja mendapat julukan baru: Lelaki di dunia yang paling banyak menurunkan berat badan. (AP)

Toyota Innova Terbaru Resmi Meluncur dengan Harga Rp400 Jutaan
Fortuner dengan pelat TNI viral di sosial media

Terkuak! Pengemudi Fortuner Arogan Pakai Pelat TNI Palsu untuk Hindari Gage

Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI mengatakan pengemudi mobil Fortuner berinisial Ir PWGA yang mengaku sebagai adik jenderal TNI.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024