Rekreasi Lebaran

Ancol Targetkan 1,1 juta Pengunjung





VIVAnews- Pengelola Taman Hiburan Impian Jaya Ancol menargetkan mampu menarik 1,1 juta pengunjung selama pekan Lebaran tahun ini. Terhitung sejak 30 September - 9 Oktober 2008.

Menurut Kepala Divisi Rekreasi dan Resort Taman Impian Jaya Ancol FX Husni target tersebut naik 1,1 persen dari jumlah pengunjung Ancol pekan Lebaran tahun lalu yang mencapai sekitar 980 ribu orang.

"Hari ini kemungkinan jumlah pengunjung bakal turun dibandingkan kemarin karena akan diselingi salat Jumat," ujar Husni di kantornya, Jumat 3 Oktober 2008. Ia mengungkapkan hingga pukul 11.20 WIB, jumlah pengunjung Taman Impian Ancol sudah mencapai 43.261 orang. Sedangkan, pada Kamis kemarin, pengunjung pemcapai 155 ribu orang. "Tapi untuk Sabtu dan Minggu, kami perkirakan pengunjung akan naik kembali dan menyamai jumlah kemarin," tambah Husni.

Pantauan VIVAnews, antrean telah terlihat di loket pembelian tiket sejak pukul 9.00 WIB. Pada pukul 11.00WIB, antrian di pintu masuk  mencapai 300 meter. Antrean juga tampak di setiap wahana hiburan di dalam Taman Impian. "Tapi, tempat paling ramai tetap Ancol. 50 persen pengunjung ke sana semua," kata Husni.

GM operasinal Taman Impian Pirsa Gautama menambahkan untuk menarik pengunjung tahun ini Taman Impian menggelar acara di beberapa wahana, di antaranya street magic, lumba-lumba, dan pagelaran musik.

Ia juga mengatakan pengamanan pekan Lebaran tahun ini di Taman Impian Jaya Ancol semakin diperketat. Selain aparat keamanan internal dan polisi, pengelola juga menempatkan CCTV di 30 titik. "Ditambah kamera di setiap pintu masuk," kata dia.





Geger Penemuan Fosil Ular Lebihi Ukuran T-rex, Begini Bentuknya
Ilustrasi kiamat.

Terkuak 5 Kejadian yang Terjadi di Dunia Dikaitkan Ketakutan soal Kiamat

 Kiamat merupakan peristiwa hancurnya kehidupan alam semesta. Kiamat adalah sesuatu yang diyakini dan disepakati oleh ilmu pengetahuan maupun agama. Tak ada satupun tahu

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024