Milan Tak Berdaya di Kandang Sassuolo

Para pemain Sassuolo
Sumber :
  • zimbio.com
VIVA.co.id
Dybala: Higuain Hadirkan Persaingan Ketat di Juventus
- Laju AC Milan dalam 11 pertandingan belakangan akhirnya terhenti. Tim asuhan Sinisa Mihajlovic takluk 2-0 saat bertandang ke markas Sassuolo, Estadio Tricolore, Minggu, 6 Maret 2016.

Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan

Sebelumnya Rossoneri diketahui tengah dalam tren positif. Mereka tidak terkalahkan dalam 11 laga di semua kompetisi.
Berlusconi Akui Cukup Menyakitkan Harus Menjual Milan


Menghadapi Sassuolo, Milan langsung tertinggal 1-0 di babak pertama. Alfred Duncan yang mengoyak jala gawang kiper Gigi Donnarumma di menit 27. Skor 1-0 itu bertahan sampai turun minum.


Babak kedua, tepatnya menit 71, tuan rumah menggandakan keunggulan. Giliran penyerang Nicola Sansone yang mencatatkan namanya di papan skor.


5 menit berselang, Sassuolo bermain dengan 10 orang. Gregoire Defrek diusir keluar lapangan setelah mendapatkan kartu kuning kedua.


Unggul jumlah, namun Milan tetap tidak mampu mengambil kesempatan. Mereka akhirnya pasrah kalah 0-2.


Hasil itu membuat Milan gagal beranjak dari posisi enam klasemen sementara Serie A. Sedangkan Sassuolo menempel ketat di peringkat tujuh dengan raihan 44 poin.


Susunan pemain:

Sassuolo:
Consigli; Vrsaljko, Cannavaro, Acerbi, Peluso; Missiroli, Magnanelli, Duncan; Berardi, Defrel, Sansone.


Milan:
Donnarumma; De Sciglio, Zapata, Alex, Antonelli; Honda, Bertolacci, Kucka, Bonaventura; Bacca, Balotelli.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya