Lawan Norwich, Pato Berpeluang Lakoni Debut di Chelsea

Striker Chelsea, Alexandre Pato
Sumber :
  • Chelsea.com
VIVA.co.id -
Ini Lawan Chelsea dan Liverpool di Babak 2 Piala Liga
Manajer sementara Chelsea, Guus Hiddink, mengungkapkan bila kondisi Alexandre Pato sudah cukup baik. Striker asal Brasil itu pun berpeluang menjalani debutnya bersama The Blues di laga kontra Norwich City.

Mourinho Tuntut MU Cepat Beradaptasi dengan Gayanya

Sejak didatangkan dari Corinthians pada Januari lalu, Pato memang belum pernah dimainkan oleh Hiddink. Belum dimainkannya mantan pemain AC Milan tersebut karena kondisi yang belum baik usai tampil kompetitif saat dipinjamkan ke Sao Paulo pada akhir tahun lalu.
Mourinho Tak Rela Jika MU Hanya Finis 4 Besar


Dengan jadwal padat yang akan dihadapi oleh Chelsea, membuat Hiddink merotasi pasukannya. Hiddink mengisyaratkan akan memainkan Pato saat bertandang ke markas Norwich di Carrow Road pada Rabu 2 Maret 2016 dini hari WIB.


"Pato sangat antusias dan kini kami punya deretan penyerang yang terlibat dalam persaingan sehat. Diego Costa memang pilihan pertama, tapi yang lain menunjukkan perkembangan. Seperti Bertrand Traore, meski masih muda namun dirinya tak punya perbedaan status dibandingkan yang lain,” kata Hiddink, dilansir
TalkSports.


"Yang pasti Pato dan [Loic] Remy punya semangat yang sama untuk bersaing. Pato mungkin belum siap untuk tampil 90 menit penuh, tapi bisa ambil bagian. Selain itu kami juga mempertimbangkan beberapa pemain muda lainnya,” sambungnya.


Saat ini, Chelsea tengah memperbaiki posisinya di kompetisi Premier League. John Terry dan kawan-kawan masih tertahan di peringkat ke-11 pada klasemen sementara dengan koleksi 36 poin dari 27 laga yang dilakoni.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya