Salah Gemilang, Roma Gusur Inter Milan

Winger AS Roma, Mohamed Salah
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile
VIVA.co.id
Prediksi Liga Champions: Inter Milan Vs Liverpool
- AS Roma berhasil kembali masuk posisi empat besar klasemen sementara Serie A. Mereka menggusur Inter Milan usai sukses mendulang tiga poin dari markas tim gurem, Carpi.

Solskjaer Serang Klopp, Inter Mengamuk dan Pacquiao Dihajar Ugas

Dalam laga yang dihelat di Stadio Alberto Braglia, Jumat, 12 Februari 2016, atau Sabtu dini hari waktu Indonesia, Giallorossi menang meyakinkan 3-1.
Mantan Pemain AC Milan Cela Treble Winner Inter 2010


Pertandingan berjalan alot di babak pertama. Meski ada sejumlah peluang yang hadir, namun skor kacamata bertahan sampai waktu jeda.


Kebuntuan baru pecah di paruh waktu kedua, tepatnya menit 56. Lucas Digne membuka skor setelah mendapatkan assist dari Mohamed Salah.


Namun hanya 5 menit berselang, Carpi berhasil menyamakan kedudukan. Kevin Lasagna mencetak gol usai menerima umpan dari Jerry Mbakogu. Kedudukan 1-1.


Menit 84, Roma yang tampil mendominasi kembali berhasil memimpin. Kali ini giliran Edin Dzeko yang mencatatkan namanya di papan skor. Kembali Salah yang menjadi inspirator gol.


Salah menjadi benar-benar menjadi bintang lapangan pada pertandingan ini. Setelah menyumbang dua assist, pada menit 85, pemain asal Mesir tersebut menyempurnakan kemenangan timnya dengan gol ketiga. Torehan itu sekaligus menutup duel dalam kedudukan 3-1 buat kubu tamu.


Hasil itu membawa Roma naik ke posisi empat dengan koleksi 47 poin, menggeser Inter Milan yang baru akan melakoni laga kontra Fiorentina pada Minggus, 14 Februari besok.


Susunan pemain:

Carpi:
Belec; Suagher, Romagnoli, Gagliolo; Sabelli, Crimi, Cofie, Lollo, Letizia; Mancosu, Mbakogu.


Roma:
Szczesny; Florenzi, Rudiger, Manolas, Digne; Vainqueur, Nainggolan; Salah, Perotti, El Shaarawy; Dzeko.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya