Jelang Duel, Dejan Antonic dan Indra Sjafri Saling Memuji

Eks pelatih Persib, Dejan Antonic
Sumber :
  • persib.co.id

VIVA.co.id - Pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic tak sabar mengadu taktik dan strategi dengan Pelatih Bali United, Indra Sjafri, saat kedua tim bertemu dalam laga uji coba di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Sabtu 13 Februari 2016.

Dejan mengungkapkan, menaruh rasa hormat kepada Indra. Di mata pelatih asal Serbia itu, Indra adalah sosok pelatih berkualitas dan mengedepankan disiplin tinggi saat menangani tim, termasuk ketika memegang Timnas U-19.

"Dia teman saya yang sudah saya kenal sejak lama. Saya menaruh hormat kepada Indra. Dia pelatih bagus dan sangat disiplin. Saya senang bisa bertemu dia, karena Indra selalu memiliki taktik khusus," ungkap Dejan.

Bicara kebiasan dan karakter melatih, Dejan dan Indra sebenarnya memiliki beberapa kesamaan. Keduanya sama-sama 'hobi' mengorbitkan pemain muda.

Itu bisa dilihat dari komposisi pemain yang saat ini menghuni kedua tim. Persib dihuni sejumlah pemain muda potensial dari Diklat Persib. Seperti Gian Zola dan Febri Heryadi.

Begitu pula dengan Bali United. Malah mereka memiliki lebih banyak pemain muda potensial dibandingkan Persib. Dari seluruh pemain yang saat ini membela Bali United, mayoritas dikontrak jangka panjang. Dengan kata lain, manajemen Bali United begitu percaya kepada Indra untuk membangun tim secara berjenjang.

"Ada 12 pemain yang kita kontrak jangka panjang selama 4 tahun. Sisanya 10 pemain kita kontrak satu tahun. Pertandingan lawan Persib hanya bagian kecil, tapi kami siap menghadapi pertandingan ini dan siap untuk menang," ungkap Indra.

Seolah berbalas 'pantun', Indra pun memuji kualitas melatih yang dimiliki Dejan. "Pelatih yang cukup baik, sangat disiplin, dan memiliki integritas dalam membangun tim yang baik," puji Indra.

Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong
Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016