Angin Segar Hampiri Arsenal Jelang Periode Krusial

Pemain depan Arsenal, Theo Walcott
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal
- Desember selalu menjadi periode yang krusial bagi beberapa klub Premier League. Bagaimana tidak, umumnya banyak pertandingan sengit yang harus mereka lakoni dan peluang menjadi juara pun bisa dilihat dari posisi di bulan ini.

Oezil Tak Berharap Jadi Kapten Jerman
Arsenal contohnya. Mereka harus menjalani beberapa partai berat di periode ini. Pekan depan, The Gunners akan menghadapi laga hidup mati melawan Olympiacos Piraeus dalam ajang Liga Champions.

Bintang Arsenal Desak Wenger Fokus Cari Bek
Di duel ini, Arsenal diwajibkan menang dengan margin 2 gol atau lebih agar bisa lolos ke babak 16 besar.

Nah, jelang partai krusial tersebut, Arsenal dibuat lega dengan pulihnya Theo Walcott. Hampir dipastikan, seperti dilansir Mirror, Walcott bisa bermain di pertandingan melawan Olympiacos.

Kabar baik lain datang dari Alexis Sanchez. Memang, Sanchez tak bisa main di pertandingan melawan Olympiacos pekan depan.

Dia masih menderita cedera hamstring usai Arsenal ditahan imbang Norwich City, 1-1, akhir pekan lalu. Awalnya, Sanchez diprediksi absen selama 6 pekan.

Prediksi yang salah. Bomber asal Chile itu ternyata sudah bisa kembali tampil ketika Arsenal menghadapi Manchester City di Emirates Stadium, 21 Desember 2015 nanti, karena ternyata cederanya tak terlalu parah.

Arsenal sebelumnya sempat diterpa badai cedera yang parah. Ada 8 pemain yang tumbang bersamaan lantaran mengalami masalah fisik. 

Yang lebih mengkhawatirkan, 6 dari 8 pemain tersebut berposisikan sebagai gelandang. Manajer Arsenal, Arsene Wenger, pun sampai mendorong salah satu pemain belakangnya, Calum Chamber, sebagai gelandang bertahan.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya