Fernandinho Cemerlang, ManCity Tebas Sevilla

Para pemain Manchester City merayakan gol
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?
- Gelandang Manchester City asal Brasil, Fernandinho, menjadi bintang kala membawa
The Citizens
Gila, Ini Format Baru Liga Champions!
memetik kemenangan atas Sevilla 3-1, dalam matchday 4 Grup D Liga Champions, Rabu 4 November 2015 dini hari WIB.
Rangkuman Momen-momen Penting Duel Liverpool Vs Villarreal

Bertandang ke Ramon Sanchez Pizjuan, tak menjadikan nyali pasukan Manuel Pellgrini ciut. Lewat sumbangan 1 gol dan 1
assist
, Fernandinho sukses membawa City meraih poin penuh dalam laga ini.


Laga baru berjalan 8 menit, City sudah mampu mencuri gol dari tuan rumah. Memanfaatkan umpan cantik Fernandinho, Raheem Sterling sukses menaklukan kiper Sevilla, Sergio Rico.


Hanya berselang 3 menit dari gol Sterling, City mampu menggandakan keunggulannya. Kali ini Fernandinho yang mencatatkan namanya sendiri di papan skor.


Tak mau malu di depan publiknya sendiri, Sevilla mampu memperkecil ketinggalannya di menit 25. Memanfaatkan umpan Coke, Benoit Tremoulinas mampu menaklukan Joe Hart.


Usaha Sevilla untuk menyamakan kedudukan seakan sirna. Pasalnya, City kembali mampu menambah pundi golnya lewat gol yang dibuat Wilfried Bony menit 36.


Tertinggal dua gol, Sevilla mencoba bangkit di babak kedua. Namun, berbagai peluang yang diperoleh tetap tak bisa mengejar pundi gol City.


Hingga pertandingan usai, skor 3-1 mutlak milik Manchester City. Hasil ini membawa City ke puncak klasemen Grup D menggeser Juventus, dengan raihan 9 poin. Sedang untuk Sevilla, kekalahan ini tetap membuat posisi pasukan Unai Emery di urutan 3 klasemen dengan poin 3.


Susunan pemain:


Sevilla:
Sergio Rico (gk); Coke (Mariano'56), Adil Rami, Thimothee Kolodziejcak, Benoit Tremoulinas; Vicente Iborra (Michael Krohn-Dehli'46), Grzegorz Krychowiak; Vitolo, Ever Banega, Yevhen Konoplyanka; Fernando Llorente (Ciro Immobile'65).


Manchester City:
Joe Hart (gk); Bacary Sagna, Vincent Kompany, Nicolas Otamendi, Aleksandar Kolarov; Jesus Navas, Yaya Toure, Fernando, Fernandinho (Martin Demichelis'90), Raheem Sterling (Kevin de Bruyne'73); Wilfried Bony (Fabian Delph'86).



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya