Perubahan Taktik yang Bawa Berkah Buat AC Milan

Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic
Sumber :
  • REUTERS/Stefano Rellandini
VIVA.co.id
Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan
- AC Milan meraih hasil positif saat bertandang ke markas Lazio, Estadio Olimpico, dalam giornata 11 Serie A, Minggu 1 Oktober 2015 atau Senin dini hari WIB. Di pertandingan ini, Milan menang dengan skor 3-1.

Dua Gol Oscar ke Gawang Milan Bikin Conte Tersenyum
Pelatih Milan, Sinisa Mihajlovic, mengaku sangat senang dengan performa anak-anak asuhnya ketika melawan Lazio. Mihajlovic menilai para pemain Milan sudah menunjukkan perkembangan performa yang sangat pesat.

Eks Striker Milan dan Juve Berlabuh di Tim Promosi Serie A
"Kami terlihat solid dan selalu menutup lawan dengan cepat. Sejak awal, kami tahu pertandingan akan sulit, tapi daya juang tim luar biasa," kata Mihajlovic seperti dikutip Mediaset Premium.

"Kami meraih kemenangan dengan layak. Jadi, saya bisa bilang, saya senang," lanjutnya.


Kemenangan atas Lazio menjadi yang ketiga bagi Milan secara beruntun. Torehan ini membuat posisi Milan di klasemen sementara Serie A naik hingga peringkat 6.

Mihajlovic membeberkan resep rahasia peningkatan performa Rossoneri. Perubahan taktik ke pola 4-3-3, disebutnya menjadi sebab utama ciamiknya penampilan Riccardo Montolivo dan kawan-kawan.

"Dengan pola 4-3-3, kami lebih sedikit tertekan di belakang. Kami bisa meraih 10 poin dalam 5 laga karena mengubah taktik, bukan sebuah kebetulan. Sekarang kami ada di trek yang benar dan harus dilanjutkan. Sabtu pekan depan melawan Atalanta. Sebenarnya, titik balik ada di pertandingan tersebut," ujar mantan bek Inter Milan ini. (one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya