4 Gol Neymar Bawa Barca Gulung Vallecano

Neymar dan Luis Suarez rayakan gol Barcelona
Sumber :
  • REUTERS/Albert Gea
VIVA.co.id
Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN
-  Hasil gemilang berhasil diraih Barcelona dalam lanjutan La Liga, Sabtu 17 Oktober 2015 (Minggu dini hari WIB). Blaugrana menggasak tamunya, Rayo Vallecano dengan skor telak 5-2 di Camp Nou.

Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool
Sempat tertinggal lewat gol Javi Guerrera di menit 15, Barca lalu mengamuk dengan mencetak 5 gol. Neymar menjadi bintang kemenangan dengan raihan 4 gol dan satu assist.

Liverpool Gilas Barcelona di Wembley
Neymar membuat Barca menyamakan kedudukan di menit 22 lewat titik penalti. Penalti diberikan usai pemain asal Brasil itu dilanggar Diego Llorente di kotak terlarang.

Pergerakan Neymar benar-benar membuat pemain Vallecano kelabakan. Dia kembali dilanggar di kotak penalti di menit 32. Blaugrana kembali mendapatkan hadiah penalti, dan Neymar sukses mengeksekusinya dengan baik.

Belum mau berhenti, Neymar melengkapi torehan hattrick di menit 69. Mantan pemain Santos ini memanfatkan bola rebound hasil tendangan Luis Suarez.

Semenit kemudian, Neymar kembali menjadi mimpi buruk untuk pertahanan Vallecano. Menerima umpan silang Suarez, pemain 23 tahun ini mencetak gol keempat untuk Blaugrana.

Gawang Vallecano yang dikawal Tono harus kembali bergetar di menit 77. Kali ini Neymar yang menjadi kreator, sedangkan Suarez yang mencatatkan namanya di papan skor.

Jozabed Sanchez mencetak gol hiburan untuk Vallecano di menit 86. Tendangannya tak mampu dihalau kiper Barca, Claudio Bravo.

Skor 5-2 untuk keunggulan Barca bertahan hingga laga usai. Hasil ini membawa Barca menempati posisi 2 dengan 18 poin dari 8 laga. Tim besutan Luis Enrique hanya kalah selisih gol dari Real Madrid yang menguasai klasemen.


Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): Claudio Bravo; Dani Alves, Gerard Pique, Jeremy Mathieu, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Sergi Roberto; Sandro Ramirez, Luis Suarez, Neymar.

Rayo Vallecano (4-2-3-1): Tono; Nacho Martinez, Ze Castro, Diego Llorente, Rat; Jozabed Sanchez, Trashorras; Lass, Ebert, Bebe; Guerra.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya