Salah Cetak Gol, Roma Sukses Salip Inter Milan

Winger AS Roma, Mohamed Salah
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile
VIVA.co.id
Selangkah Lagi, Bek Barcelona Gabung Roma
-  AS Roma berhasil menggeser posisi Inter Milan dari peringkat 2 Serie A. Hal tersebut dipastikan usai Giallorossi menekuk Empoli -1 di Olimpico, Sabtu 17 Oktober 2015 (Minggu dini hari WIB).

Playoff Liga Champions, ManCity Tantang Tim Rumania
Setelah tanpa gol di babak pertama, Roma membuka keunggulan di menit 56. Adalah Miralem Pjanic yang membuka keunggulan Serigala Ibukota.

ManCity Ikut Playoff Liga Champions, Ini Infonya
Tiga menit kemudian, Roma menggandakan keunggulan lewat aksi Daniele De Rossi. Kali ini, Pjanic yang menjadi kreator dengan menciptakan assist.

Belum cukup sampai di situ, Roma memperbesar skor di menit 69. Mohamed Salah sukses mencetak gol ketiga untuk tuan rumah. 

Empoli baru bisa mencetak gol di menit 75 lewat aksi Marcel Buchel. Skor 3-1 untuk keunggulan Roma bertahan hingga bubaran.

Berkat hasil ini, Roma menggeser Inter dari posisi 2 Serie A. Tim besutan Rudi Garcia mengumpulkan 17 poin dari 8 pertandingan, unggul satu poin dari Inter yang baru bertanding Senin dini hari melawan Juventus.


Susunan Pemain

AS Roma: W. Szczesny, V. Torosidis, Leandro Castan, K. Manolas, L. Digne, D. De Rossi, M. Pjani?, Mohamed Salah, A. Florenzi, Y. Gervinho, Iago Falqué  

Empoli: L. Skorupski, M. Zambelli, Mário Rui, L. Tonelli, F. Barba, M. Büchel, L. Paredes, R. Kruni?, A. El Hadji, M. Maccarone, M. Pucciarelli
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya