Mantan Kapten Real Madrid Putuskan Gantung Sepatu

Striker New York Cosmos, Raul
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Cuma 4 Jam Barcelona Nikmati Puncak Klasemen LaLiga
- Legenda Real Madrid dan Timnas Spanyol, Raul Gonzalez Blanco, tengah menjalani masa-masa terakhir dalam karier profesionalnya. Striker New York Cosmos itu memutuskan pensiun usai berakhirnya North American Soccer League (NASL) 2015.

Ronaldo Patahkan Rekor Penalti LaLiga
Sebelum pensiun, Raul akan melakoni dua laga terakhir bersama Cosmos, pada 25 Oktober dan 1 November 2015. Pemain 38 tahun itu pun berharap bisa menutup karier dengan manis, mengantarkan timnya meraih poin penuh pada dua laga sisa.

Hasil Lengkap Sepakbola Semalam, 26 Februari 2017
"Saat bergabung dengan New York Cosmos pada Desember, saya mengatakan akan mengevaluasi (permainan) sebelum memutuskan apakah akan terus bermain (atau pensiun)," ucap Raul seperti dilansir The Guardian.

"Keputusan saya adalah pensiun di akhir musim ini. Kini, saya fokus untuk mengakhiri musim dengan tangguh dan membantu New York Cosmos memenangi NASL. Beberapa bulan ke depan, saya akan putuskan karier berikutnya," lanjut dia.

Raul menuturkan, sepakbola adalah bagian dari hidupnya dan pensiun bukanlah keputusan mudah. "Saya berterima kasih kepada semua yang mendukung karier saya, dan tak sabar untuk melakoni laga terakhir bersama Cosmos," ucap dia.

Raul merupakan pemain asli binaan akademi Madrid, yang mulai membela tim senior pada 1994. Mantan kapten El Real ini menghabiskan 16 musim dengan kostum Los Merengues. Dia mencetak 323 gol dari 741 pertandingan yang dilakoninya di berbagai kompetisi. 

Torehan trofinya selama membela Madrid pun terbilang luar biasa. Dia sukses mengantarkan El Real meraih 6 titel La Liga, 3 Liga Champions, 2 Piala Super Spanyol, 1 Piala Super Eropa, dan 2 Piala Interkontinental. 

Pada 2010, dia meninggalkan Santiago Bernabeu dan bergabung dengan Schalke 04. Dua musim di Jerman, pemain dengan 102 caps di Timnas Spanyol itu kemudian bergabung dengan klub Qatar, Al Sadd, dan menghabiskan dua musim.

Raul sempat menuturkan bakal pensiun di akhir musim Liga Qatar 2013-14. Namun, pada Oktober 2014, dia melanjutkan kariernya, dengan menandatangani kontrak dengan Cosmos. Bersama Cosmos, dia sudah mencetak 7 gol dari 28 pertandingan. (one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya