Diganggu 'Virus FIFA', Bek Liverpool Absen 9 Bulan

Pemain Liverpool, Joe Gomez, saat lawan Bordeaux
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Lee Smith
VIVA.co.id
Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali
-  Jeda internasional, seringkali menimbulkan masalah untuk beberapa klub. Liverpool rupanya menjadi tim yang sangat dirugikan akibat adanya agenda timnas yang diadakan oleh FIFA.

Tak Ditempatkan Sesuai Posisi di Liverpool, Apa Kata Origi
Jeda internasional kerap dijuluki sebagai virus FIFA, karena biasanya beberapa pemain yang pulang dari memperkuat timnas, mengalami cedera.

Klub Medioker Serie A Serius Dekati Balotelli
The Reds kemungkinan harus kehilangan bek muda mereka, Joe Gomez hingga akhir musim. Pemain 18 tahun ini mengalami cedera usai membela Inggris U-21 di Kualifikasi Piala Eropa U-21 2017. 

Gomez ditandu keluar saat laga berjalan 80 menit, dalam duel melawan Kazahkstan U-21, yang dimenangkan Inggris dengan skor 3-0. Manajer The Young Lions, Gareth Southgate sempat mengatakan cedera Gomez tak parah. Tapi, fakta yang terjadi justru sebaliknya.

Menurut laporan Football Fan Cast, Gomez mengalami masalah ligamen lutut. Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan, dia divonis absen setidaknya sembilan bulan.

Ini, tentunya menjadi pukulan berat bagi manajer anyar Liverpool, Juergen Klopp. Mantan pelatih Borussia Dortmund ini, tentunya berharap bisa memainkan seluruh pemainnya, agar bisa bersaing di papan atas.

Gomez sempat menjadi pilihan utama pelatih Liverpool sebelumnya, Brendan Rodgers di awal-awal musim. Namun, belakangan posisinya mulai digeser oleh Alberto Moreno. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya