Usai Hajar Venezuela, Brasil Fokus Lawan Argentina

Pelatih Timnas Brasil, Carlos Dunga
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Akhirnya Brasil Lolos ke Perempatfinal Olimpiade Rio 2016
- Brasil meraih kemenangan perdana di Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona CONMEBOL, dengan
menundukkan Venezuela 3-1
Langkah Timnas Argentina di Olimpiade Rio 2016 Terhenti
di Estádio Castelao, Rabu pagi, 14 Oktober 2015 WIB. Berikutnya, mereka akan menghadapi Argentina pada pertengahan November.

Brasil Akui Neymar Sedang Dalam Performa Buruk
Kemenangan Selecao tercipta berkat gol-gol yang disarangkan Willian (dua gol) dan Ricardo Oliveira. Pelatih Brasil Dunga mengatakan, pihaknya bakal serius menghadapi Argentina, meski sang lawan meraih hasil buruk pada dua laga pembuka.

Diketahui, La Albiceleste tumbang 0-2 dari Ekuador pada laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2018. Sedangkan pada laga kedua yang dihelat di Defensores del Chaco, pagi WIB tadi, Angel Di Maria dan kawan-kawan bermain 0-0 dengan Paraguay.

"Sekarang, saya akan istirahat dulu, karena kami baru saja melalui laga penting. Mulai besok, kami akan memikirkan Argentina. Jika saya memikirkan (Argentina) sekarang, maka saya adalah superman," ujar Dunga, sebagaimana dikutip dari UOL.

"Terlepas dari hasil yang mereka raih di awal (kualifikasi), laga (lawan Argentina) selalu sulit. Tentu kedua tim akan mendapat tekanan. Dan, kami harus bisa mengatasinya," ujar pelatih yang membawa Selecao juara Copa America 2007 tersebut.

Brasil kini menempati peringkat 5 klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona CONMEBOL, dengan raihan tiga poin. Pada laga perdana, lima kali juara Piala Dunia tersebut tak berdaya di tangan Chile, dan kalah dengan skor 0-2.

(mus)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya