Gagal ke Piala Eropa, Posisi Pelatih Belanda Tak Goyah

Pelatih Belanda, Danny Blind
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Tim nasional Belanda terancam gagal ke Piala Eropa 2016. Saat ini, posisi The Flying Dutchmen sudah berada di ujung tanduk.

Laga terakhir Grup A, Selasa, 13 Oktober 2015 (Rabu dini hari WIB), jadi penentuan. Kemenangan jadi harga mati bagi Robin van Persie dan kawan kawan.

Jika mampu menang lawan Republik Ceko, dan Turki kalah dari Islandia, maka pasukan Danny Blind bisa melaju ke babak playoff. Jika kalah atau pun seri, tiket ke playoff akan jatuh ke tangan Turki.

Jika terjadi skenario terburuk, pelatih Danny Blind tak perlu khawatir. Pasalnya, Federasi Sepakbola Belanda (KNVB) sudah menjamin posisi Blind tetap aman.

"Kami tak akan melakukan sesuatu yang gila. Setelah laga lawan Republik Ceko, Danny akan tetap berada di bangku cadangan, entah itu pada duel playoff atau laga persahabatan," ujar Direktur KNVB, Bert van Oostveen, seperti dikutip Mirror.

Jika Didepak MU, Van Gaal Jadi Petinggi KNVB?

(Baca juga: Timnas Belanda Terpuruk, KNVB Hubungi Arsene Wenger)

"Dia masih terikat kontrak hingga 2018 dan sesekali di 2016, kami akan melakukan evaluasi. Kami melihat Danny sudah melakukan pekerjaan bagus dan dia mendapat dukungan dari KNVB dan juga publik Belanda," Bert menambahkan.

Blind sendiri baru tiga kali memimpin The Flying Dutchmen pasca ditunjuk menggantikan Guus Hiddink. Dari tiga laga, pelatih 52 tahun itu sukses meraih satu kemenangan dan dua kali kalah. (ase)

Manajer Manchester United, Louis van Gaal.

Demi Sang Istri, Van Gaal Tolak Tawaran Jadi Petinggi KNVB

LVG berani memutuskan hal itu, karena telah terikat sebuah janji.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2016