Morata Akan Main di Laga Kontra Inter Milan

Striker Juventus, Alvaro Morata rayakan gol ke gawang Inter Milan
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo

VIVA.co.id - Striker Juventus, Alvaro Morata, mengungkapkan bila kondisinya sudah mulai membaik. Dia siap untuk melakoni laga kontra Inter Milan dalam laga lanjutan Serie A di Giuseppe Meazza, Senin, 19 Oktober 2015 dini hari WIB nanti.

Seperti diketahui, Morata mengalami cedera saat membela Spanyol kontra Luksemburg di laga lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016 Estadio Nuevo Municipal Las Gaunas beberapa hari lalu. Mantan pemain Real Madrid itu dikabarkan mengalami patah tulang.

Solskjaer Serang Klopp, Inter Mengamuk dan Pacquiao Dihajar Ugas

Bahkan, Morata harus menjalani pemulihan selama empat bulan lamanya. Akan tetapi, pemain berusia 22 tahun itu langsung membantah kabar tersebut dan menyatakan sudah siap kembali ke lapangan. "Bukan satu atau bahkan empat bulan, aku akan berusaha agar siap untuk pertandingan Minggu," tulis Morata pada akun Twitter miliknya.

Usai mengalami cedera tersebut, Morata langsung diterbangkan ke Turin yang menjadi markas Juventus. Kondisi itu membuat dia dipastikan absen saat Spanyol menghadapi Ukraina pada laga pamungkas, Senin, 12 Oktober 2015 dini hari WIB. "Ada memar di kaki kanan Morata. Tidak ada bukti patah tulang," demikian bunyi pernyataan resmi Juventus, dilansir Football-Italia.

Duel ini memang menjadi penting bagi Juventus, yang mana juara bertahan ini masih terdampar di peringkat 12 klasemen sementara dengan delapan poin. Sedangkan Inter berada di posisi kedua dengan koleksi 16 poin.

(mus)

Mantan Pemain AC Milan Cela Treble Winner Inter 2010
Para pemain Liverpool merayakan gol.

Prediksi Liga Champions: Inter Milan Vs Liverpool

Inter Milan berhadapan dengan Liverpool dalam lanjutan leg pertama babak 16 Liga Champions di Stadio Giuseppe Meazza, Kamis 17 February 2022 dini hari WIB.

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2022