Liverpool dan Klopp Kombinasi yang Tepat

Manajer Liverpool Jurgen Klopp
Sumber :
  • REUTERS/Ian Martinez.
VIVA.co.id –
Mohamed Salah Rahasiakan Penyebab Ribut dengan Klopp
Juergen Klopp menjadi kandidat terkuat untuk mengisi kursi kepelatihan Liverpool. Legenda sepakbola Jerman, Franz Beckenbauer, menilai Klopp merupakan pelatih yang cocok untuk tim asal Premier League tersebut.

Kata Juergen Klopp, Liverpool Masih Punya Masalah yang Sama

Usai Brendan Rodgers dipecat beberapa hari yang lalu, beberapa nama calon suksesor pelatih asal Irlandia Utara itu mulai mengemuka. Mulai dari Walter Mazzarri, Carlo Ancelotti, hingga Klopp.
Liverpool Tertahan, Perburuan Gelar Sisakan Arsenal dan Man City?


Namun nama terakhir menjadi yang kandidat terkuat, dan kabarnya Klopp akan mendapat kontrak dari Liverpool selama tiga tahun pada minggu ini. Beckenbauer sebut Liverpool akan kian menjadi tim berkelas bila dilatih oleh Klopp.


"Dia fantastis. Dia adalah satu pelatih terbaik yang saya tahu di seluruh dunia ini, dan dia adalah sejarah hebat untuk Borussia Dortmund," ujar Beckenbauer, seperti dikutip Liverpool Echo.


"Dia melatih tim itu dan membuatnya menjadi tim kelas dunia. Jika Liverpool punya kesempatan merekrut Juergen Klopp, maka mereka harus melakukannya," lanjut pria yang kini menginjak usia 70 tahun tersebut.


Klopp memang memiliki catatan cukup baik sepanjang melatih di Borussia Dortmund pada medio 2008–2015. Enam gelar bergengsi sukses dia berikan, antara lain Bundesliga (2 gelar ), DFB-Pokal (1), DFL-Supercup (3).


Beckenbauer menilai kesuksesan Klopp bersama Dortmund, karena kedekatannya dengan para pemainnya. Itu akan menjadi keuntungan tersendiri bagi Liverpool nantinya, di mana akan menjadi kombinasi yang klop.


"Tidak banyak pelatih di dunia yang banyak bicara kepada pemainnya, tapi dia adalah salah satunya. Liverpool juga adalah salah satu klub terbesar di dunia, jadi Liverpool dan Juergen Klopp jelas adalah kombinasi yang tepat. Dia juga adalah seorang pemenang," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya