Kualifikasi Piala Eropa 2016

Conte: Tak Ada Tempat untuk Kegagalan

Pelatih timnas Italia, Antonio Conte.
Sumber :
  • REUTERS/Vegard Wivestad Grott/NTB Scanpix
VIVA.co.id
Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea
- Pelatih Timnas Italia, Antonio Conte, tampaknya belum puas dengan performa pasukannya di ajang kualifikasi Piala Eropa 2016.

Conte Ungkap Rencana Perampingan Chelsea

Meskipun belum terkalahkan,
Conte Ingin Kembali Gagalkan Ambisi Ibrahimovic
Gli Azzurri hanya mampu memetik 3 kemenangan dari 6 laga yang sudah dijalani. Tiga hasil lainnya berakhir imbang.


Di papan klasemen sementara Grup H, Italia berada di posisi kedua, tertinggal 1 poin dari Kroasia di puncak. Andrea Pirlo
cs
juga hanya terpaut 2 poin dari Norwegia yang ada setingkat di bawahahnya.


Melihat hal ini, Conte menegaskan jika kemenangan di beberapa laga mendatang, jadi harga mati timnya.


"Saat Tim Nasional tidak menang, itu adalah kegagalan dan semua pembicaraan tersebut dilupakan," ujar Conte dilansir
Goal.com/en
.


Italia akan menghadapi tim lemah sekaligus juru kunci Grup H, Malta. Melihat calon lawannya, eks pelatih Juventus ini mendesak para pemainnya untuk memetik poin penuh di laga ini.


"Kami harus bermain dengan baik, kami harus menang dan memiliki permainan baik. Kami menghargai setiap pertandingan. Ini adalah 3 poin penting untuk kualifikasi yang belum diperoleh oleh salah satu tim dalam grup kami ini," kata Conte,


Laga Italia kontra Malta akan dihelat pada tanggal 4 September 2015 mendatang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya