Liverpool Tertinggal 2 Gol dari West Ham

Liverpool vs West Ham United
Sumber :
  • Reuters/Eddie Keogh
VIVA.co.id
Chelsea Menang, Liverpool Dibantai Klub Medioker
- Menjamu West Ham United di Anfield, Sabtu 29 Agustus 2015, Liverpool justru dikejutkan dengan penampilan impresif tim tamu.
The Reds
Juventus Tumbangkan West Ham di Olympic Stadium
bahkan harus tertinggal dua gol di babak pertama dari West Ham. Gol bagi West Ham diciptakan oleh Manuel Lanzini dan Mark Noble.
Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool

Tampil dengan kekuatan penuh, Liverpool justru kesulitan menghadapi aksi impresif para penggawa West Ham. Meski berstatus tim tamu,
The Hammers
jutsru mampu bermain efektif.


Sebaliknya, Liverpool yang mendominasi penguasaan bola, kesulitan menembus pertahanan solid yang dibangun Angelo Ogbonna
cs
.


Gawang Smon Mignolet sudah bobol saat laga baru berjalan 3 menit. Adalah penyerang muda asal Argentina, Manuel Lanzini, yang mampu merobek gawang Mignolet. Lanzini membuka keunggulan bagi West Ham setelah mengkonversi umpan terukur Aaron Cresswell.


Terkejut dengan gol Lanzini, Liverpool mencoba bangkit. Sayang beberapa peluang dari Philippe Coutinho, Roberto Firmino, dan Joe Gomez, masih belum menemui sasaran.


Sebaliknya, West Ham justru mampu menggandakan keunggulan lewat gol kapten tim, Mark Noble. Hingga peluit babak pertama dibunyikan wasit, West Ham memimpin atas Lverpool 0-2.


Susunan pemain:


West Ham United: Darren Randolph; James Tomkins, Winston Reid, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell; Cheikhou Kouyate, Mark Noble, Pedro Obiang; Manuel Lanzini, Diafra Sakho, Dimitri Payet.


Liverpool: Simon Mignolet; Nayhaniel Clyne, Dejan Lovren, Martin Skrtel, Joe Gomez; James Milner, Lucas Leiva, Emre Can; Roberto Firmino, Christian Benteke, Philippe Coutinho.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya