Manajer Ini Marah Manajemen Datangkan Pemain Asal China

Pemain anyar Rayo Vallecano asal China, Zhang Chengdong.
Sumber :
  • AS.com
VIVA.co.id
Milan Kalahkan Juventus Gaet Gelandang Boca Juniors
- Manajer klub Rayo Vallecano, Paco Jemez, mengaku geram dengan kebijakan manajemen mendatangkan pemain asal China, Zhang Chengdong. Dia mengaku sangat menentang kebijakan tersebut karena hanya mengedepankan kepentingan bisnis semata.

Arsenal Kembali Ditimpa Kesialan di Bursa Transfer
Pemain berusia 26 tahun itu didatangkan Rayo dari klub China Super League, Beijing Guoan. Chengdong merupakan pemain berposisi sebagai striker, dan dia juga merupakan bagian dari skuad tim nasional China dalam beberapa tahun belakangan.

Juara Piala Super Eropa, Madrid Ogah Belanja Pemain Lagi
Akan tetapi, menurut Paco kebijakan yang diambil oleh manajemen sangatlah tidak masuk akal. Dia meminta jajaran direksi seharusnya tidak mencampur urusan teknis dengan urusan pemasaran yang bertujuan komersial.

Rayo memang memiliki kerjasama dengan salah satu perusahaan penyedia layanan jasa asal China, yakni QBao. Dan untuk musim depan, logo QBao akan terpampang di bagian depan jersey klub asal Madrid tersebut.

"Ini adalah titik kesepakatan yang semata-mata, dan secara eksklusif dikaitkan dengan klub. Saya tidak percaya bahwa siapa pun yang tidak terhubung dengan klub harus mencampuri urusan olahraga. Sisi bisnis dan olahraga tidak seharusnya dicampuradukan," kata Paco seperti dilansir AS.

"Anak itu (Chengdong) tidak bisa disalahkan, tetapi tidak dapat diizinkan sama sekali bahwa sponsor boleh membebankan pemain di klub," tambah pria berusia 45 tahun tersebut.

Sebagai pemain asal negeri Tirai Bambu pertama yang bermain di La Liga, tentu saja Chengdong akan mengembang beban yang cukup berat. Dia akan terus dituntut menunjukkan performa yang apik, sehingga bisa membayar kepercayaan manajemen Rayo. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya