Bomber Semen Padang Ingin Pulang ke Persib

Persib imbangi deltras
Sumber :
  • ANTARA/Bambang Suseno
VIVA.co.id
5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman
- Airlangga Sucipto sepertinya belum bisa melupakan Persib Bandung. Setelah harus pergi meninggalkan Maung Bandung dan membela Semen Padan pada musim 2014, penyerang yang akrab disapa Ronggo itu masih berhasrat membela kembali klub kebanggaan Bobotoh tersebut.

Kian Impresif, Semen Padang Konsisten Asah Pemain Muda

Ronngo pun tak sungkan mengutarakan isi hatinya soal harapan bisa berseragam Persib lagi. Dia menyimpan angan dapat ambil bagian bersama Persib di turnamen Piala Indonesia Satu 2015 yang rencananya dilaksanakan akhir Agustus mendatang.
Semen Padang Berharap Konsistensi Sacramento di 8 Besar


"Sebenarnya belum ada pembicaran resmi dengan manajemen Persib. Tapi saya berharap keinginan kembali ke Persib berjalan baik," ungkap Ronggo.


Harapan Ronggo cukup beralasan, sebab selain merindukan suasana di skuat Maung Bandung. Klub terakhir yang diperkuat Ronggo yakni Semen Padang kemungkinan tidak akan ambil bagian di turnamen Piala Indonesia Satu karena alasan anggaran.


Meski begitu, Ronggo pun tak mau terlalu percaya diri angan-angannya dapat terealisasi. Sebab kata dia bisa atau tidaknya dia mewujudkan mimpi berkostum Persib lagi, tergantung manajemen dan pelatih.


"Di Persib, banyak pemain yang sudah cukup saya kenal jadi tidak akan sulit dan jadi masalah buat saya. Tapi saya pikir semua itu tergantung ada tidaknya panggilan resmi dari Persib," paparnya.


Apalagi penyelenggara turnamen hanya mengizinkan setiap klub peserta memakai pemain yang terdaftar di kompetisi ISL atau QNB League musim 2015 lalu. Artinya jika tak ada perubahan regulasi pemain, maka peluang Ronggo kembali ke Persib dipastikan tertutup.


Terlepas dari masalah aturan pemain, Manajer Persib Umuh Muchtar sebelumnya mengungkapkan sudah mengantongi sejumlah nama pemain lokal yang kemungkinan bakal direkrut. Salah satu pemain yang diisukan masuk kantong buruan tersebut adalah Airlangga Sucipto.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya