H-1, Laga AS Roma di Jakarta Ternyata Belum Kantongi Izin

Jelang AS Roma Day
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ismar Patrizki

VIVA.co.id - AS Roma dijadwalkan mengunjungi Indonesia dan menggelar pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Sabtu, 25 Juli 2015. Namun, i Giallorossi ternyata belum punya izin untuk menggelar pertandingan.

Roma akan berkunjung ke Indonesia setelah sebelumnya melakukan lawatan ke Australia setelah tampil di International Champions Cup, menghadapi Real Madrid dan Manchester City. Ini merupakan tur pramusimnya ke Asia.

Para pemain-pemain Roma, termasuk kapten dan legenda Francesco Totti, kabarnya sudah akan merapat ke bandara Soekarno Hatta pada Jumat sore ini, 24 Juli 2015.

Tetapi, saat dikonfirmasi ke pihak Polri soal perizinan kunjungan AS Roma, Karo Penmas Mabes Polri, Brigjen Agus Rianto mengatakan perizinan kunjungan AS Roma tersebut belum rampung.

"‎Sampai dengan tadi malam, memang sudah ada yang datang untuk urus perizinan, tapi persyaratannya masih perlu dilengkapi," tutur Agus, Jumat, 24 Juli 2015 di Mabes Polri, Jakarta.

Agus menjelaskan perizinan yang dimaksud yaitu menyoal perizinan dari pengelola lapangan, persetujuan dari Polda Metro Jaya yang diarahkan kepada pihak Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI).

Kemudian nantinya seluruh perizinan itu disampaikan ke Mabes Polri melalui Direktorat Intelkam sebagai pihak yang mengelola informasi.

AS Roma Selangkah Lagi Dapatkan Bek Barcelona

Karena sanksi dari FIFA, Roma tak diperbolehkan melakukan interaksi dengan klub maupun PSSI dalam kegiatannya di Indonesia.

Alhasil, tim besutan Rudi Garcia hanya akan melakoni sesi latihan terbuka di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 25 Juli 2015 nanti. Sesi latihan akan dikemas dengan format internal game. (ase)

Barcelona Lepas Vermaelen ke AS Roma
Selebrasi gol pemain AS Roma, Edin Dzeko

AS Roma Menang, Inter Kalah dari Southampton

AS Roma belum terkalahkan hingga 4 pertandingan.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016