Bos Besar Bayern: Mueller ke MU? Itu Hoax

Pemain Bayern Munich, Thomas Mueller
Sumber :
  • REUTERS/Aly Song
VIVA.co.id
Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United
-
Chief Executive Officer
5 Pertemuan Terakhir MU Vs Tottenham, Hujan Gol dan Pembantaian
(CEO) Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge, telah menepis kabar datangnya tawaran sebesar 100 juta euro dari Manchester United untuk penyerang Bayern Munich, Thomas Mueller.

Marcus Rashford Gantikan Kylian Mbappe di PSG?
Rummenigge saat ini tengah berada di Tiongkok dalam rangkaian persiapan Bayern dalam tur pramusim. Tetapi, kabar di Jerman mengatakan kalau ada tawaran sangat besar dari "Setan Merah" untuk penyerang 25 tahun tersebut.

Namun, Rumennigge mengatakan pada Kickers kalau tawaran sebesar 100 juta euro dari MU itu sebuah hoax. Ia menilai kabar tersebut layaknya "seekor bebek terbang di atas lautan," sebuah kalimat khas Jerman yang mengatakan suatu hal mustahil.

Mueller menjadi salah satu andalan Bayern sejak dipromosikan dari akademi. Total 137 gol dicetaknya dalam 339 pertandingan bersama tim utama Die Rotten dan juga tim B.

MU era Louis van Gaal memang sepertinya senang mendatangkan pemain-pemain Bayern ke Old Trafford. Sebelumnya, Bastian Schweinsteiger sudah berhasil direkrut dengan harga sekitar 15 juta pound.

"Setan Merah" saat ini telah melakukan empat transfer besar sepanjang bursa transfer ini. Selain Schweinsteiger, MU juga berhasil mendatangkan Memphis Depay (PSV Eindhoven), Matteo Darmian (Torino), dan Morgan Schneiderlin (Southampton). (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya