Direkrut Klub Eropa, Martunis Jadi Inspirasi Pemuda di Aceh

Pemuda Aceh, Martunis, ke Sporting Lisbon
Sumber :

VIVA.co.id - Martunis, anak angkat Cristiano Ronaldo yang selamat dari Tsunami di Aceh pada 2004, disorot dunia, setelah direkrut klub asal Portugal, Sporting CP. Pria berusia 17 tahun asal Banda Aceh tersebut akan menjadi bagian dari akademi tim muda Sporting.

Girangnya Winger Galatasaray 'Digoda' Mourinho

Tak ayal, kisah Martunis dalam meniti karier sepakbola ke Benua Biru itu pun menjadi inspirasi para pemuda di kampung halamannya. Mereka berharap mengikuti jejak Martunis, yang dianggapnya amatlah membanggakan.

“Martunis bermain di Sporting Lisbon, menginspirasi para pesepakbola muda Aceh. Anak-anak muda Aceh mulai terbuka untuk bermimpi mengikuti jejaknya (Martunis) bahwa tak ada yang tak mungkin,” ujar Rizki Yunanda, warga Lhokseumawe, kepada VIVA.co.id, Sabtu 4 Juli 2015.

Ini Sosok Pelatih Baru Timnas Argentina

Lebih lanjut, dia berharap Martunis memanfaatkan dengan baik kesempatan tersebut. Tak lain, agar banyak pemain sepakbola Aceh lainnya yang memiliki motivasi dan kesempatan bermain di luar negeri sama seperti Martunis.

Sementara itu, pemuda lainnnya, Andri Saputra berharap Martunis bisa mengikuti jejak ayah angkatnya, Cristiano Ronaldo. “Semoga dia bisa seperti CR7, minimal tampil di ajang bergensi Eropa dan kami disini menontonnya dari televisi,” kata Andri.

Eksodus Borussia Dortmund Terus Berlanjut

Sejak kabar perekrutannya oleh Sporting terus menyebar, Martunis seakan tak henti-hentinya mendapat sorotan. Kisahnya pun menginspirasi banyak orang. Salah satunya adalah menantu mantan Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, Annisa Pohan. (asp)

Pelatih Bayern Munich, Carlo Ancelotti.

Ancelotti Pede Tatap Musim Depan Bersama Bayern Munich

Padahal Bayern meraih hasil kurang maksimal di ICC 2016.

img_title
VIVA.co.id
4 Agustus 2016