Trio Pemain Asing Persib Menolak Pergi

Pemain Persib Bandung, Vladimir Vujovic, dengan trofi ISL
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Novrian Arbi

VIVA.co.id - Meski dipersilakan mencari klub baru, para pemain asing Persib Bandung tetap menyatakan kesetiaannya. Mereka memilih menunggu kebijakan apa yang bakal diambil manajemen klub terkait kontrak pemain setelah kompetisi domestik musim ini dihentikan.

Gabriel Budi dari Indobola Mandiri Agency yang menjadi agen dua dari tiga pemain asing Persib yakni Vladimir Vujovic dan Ilija Spasojevic memastikan dua kliennya itu tetap berseragam Maung Bandung hingga ada keputusan pasti. Budi menegaskan, tak semudah yang diperkirakan bagi pihaknya untuk mengambil langkah pergi dari Persib.

"Kita juga tak mau gegabah. Prinsipnya kita bekerja profesional dan menghormati kesepakatan kontrak yang sudah dijalin dengan Persib. Kami selaku agen dan pemain, respek serta hormat kepada klub," tegas Budi.

Budi menyatakan, saat ini pihaknya belum bisa mengambil sikap dan memilih wait and see atas situasi yang terjadi di sepak bola Indonesia. Sebab masih banyak kemungkinan yang bakal terjadi dan dia optimistis masa depan sepak bola Indonesia akan kembali normal.

Selain Vujovic dan Spaso, Indobola Mandiri Agency sendiri menaungi sejumlah pemain asing yang beredar di Indonesia, khususnya yang berasal dari negara Balkan. Seperti dua pemain asing Semen Padang Srdan Lopicic dan Goran Gancev serta Balsa Bozovic (Persela Lamongan). "Saat ini kami belum akan bersikap," jelasnya.

Sementara itu, Vladimir Vujovic mengaku, bingung langkah apa yang akan dilakukannya setelah kompetisi sepak bola Indonesia dihentikan dan diperparah oleh jatuhnya sanksi FIFA kepada Indonesia.

"Saya belum tahu apa langkah selanjutnya dan tidak mau hal ini terlalu membebani pikiran," tutur pemain yang akrab disapa Vlado itu.

Hal senada diungkapkan oleh gelandang serang Maung Bandung, Makan Konate. Meski sebelumnya Manajer Persib Umuh Muchtar menyatakan jika agennya sudah meminta untuk melepasnya. Namun, Konate justru berkata lain, dia menegaskan masih bersama Persib.

"Saya masih jadi bagian dari tim. Untuk saat ini saya lebih memilih menunggu kabar dari manajemen. Kalaupun sudah ada kepastian saya tidak akan ke mana-mana dulu, mungkin hanya pulang ke negara saya (Mali) dan menikmati kebersamaan dengan keluarga. Apalagi sebentar lagi akan puasa," ungkapnya.

Sebelumnya Manajer Persib Umuh Muchtar menyatakan, kemungkinan besar tiga legiun asing Persib akan dilepas setelah tidak adanya agenda kompetisi yang dijalani Maung Bandung. Meski begitu pernyataan Umuh tersebut tidak bisa dikatakan sudah mewakili suara dari pengurus PT PBB dan lebih bersifat sepihak. (Baca: Kompetisi Tak Jelas, 3 Legiun Asing Persib Hengkang?)

Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016