Ketika Mourinho Ngamuk di Kamar Ganti Madrid

Pelatih Chelsea, Jose Mourinho
Sumber :
  • REUTERS/Stefan Wermuth
VIVA.co.id
Cuma 4 Jam Barcelona Nikmati Puncak Klasemen LaLiga
- Mantan kiper Real Madrid asal Polandia Jerzy Dudek meluncurkan otobiografi. Dalam otobiografi yang berjudul
NieREALna Kariera
Ronaldo Patahkan Rekor Penalti LaLiga
(Unreal Career), Dudek membeberkan berbagai peristiwa kontroversial selama berkarier di Madrid.
Hasil Lengkap Sepakbola Semalam, 26 Februari 2017

Seperti ketika pelatih Madrid, Jose Mourinho (2011)mengamuk karena strateginya yang akan menempatkan bek Pepe sebagai gelandang saat melawan Barcelona, ternyata telah bocor ke publik jelang pertandingan.


Pelatih asal Portugal itu pun langsung menduga ada salah satu pemainnya yang jadi pelaku pembocoran rahasia tim. Mou pun langsung masuk kamar ganti Madrid dengan penuh amarah dan menuduh seorang pemain sebagai pelakunya.


"Dia masuk ke kamar ganti dengan wajah seperti halilintar. Di mana tikusnya? Apakah itu kamu, Granero?" tulis Dudek menirukan perkataan Mou dalam otobiografinya yang dilansir Marca, Rabu 3 Juni 2015.


Perkataan Dudek di otobiografinya itu dibenarkan mantan kiper Madrid lainnya, Antonio Adan. Dia juga menambahkan, bagaimana Mourinho menyatakan tidak akan berhenti hingga dia menemukan pelaku pembocoran rahasia tim.


"Dia menanyakan pemain satu persatu. Ketika dia bertanya kepada Iker Casillas (kapten tim), Casillas hanya diam, seperti pemain lainnya. Sejak insiden itu, suasana kamar ganti berubah dan lebih sunyi dari sebelumnya," katanya.


Dudek merupakan mantan kiper Madrid dari 2007 hingga 2011. Dia pernah diasuh Mourinho yang menjadi pelatih Los Blancos dari 2010 hingga 2013. Karier Mou di Madrid hanya bertahan selama tiga musim.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya