PT Liga Kembali Gulirkan Wacana Kompetisi Pramusim

Joko Driyono
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVA.co.id
Langkah Tegas PSSI Basmi Sepakbola Gajah di Liga 3
- PT Liga Indonesia kembali mengeluarkan wacana digulirkannya kompetisi pramusim menyusul hasil putusan sela yang dikeluarkan oleh Pengadilan Tata Usaha Negara. Dengan putusan sela tersebut, PT Liga mengintip peluang untuk digelarnya kompetisi pramusim.

Pemain Keturunan Bisa Bela Timnas U-19 di Piala Dunia U-20, Siapa Dia?

Putusan sela PTUN yang dikeluarkan pada Senin 25 Mei 2015 dengan nomor 91/G/2015/PTUN.Jkt, membuat SK Menpora No. 01307 Tahun 2015 tentang pengenaan sanksi administrasi berupa kegiatan keolahragaan PSSI tak diakui menjadi tak berlaku.
Indra Sjafri Disuruh Iwan Bule Jujur Soal PSSI, Jawabannya Mengejutkan


Dengan putusan ini, roda organisasi PSSI kembali berjalan seperti biasa hingga diadakannya sidang lanjutan pada 8 Juni 2015. Melalui pertimbangan ini, PT Liga pun mengeluarkan akan menggulirkan kompetisi pramusim yang sempat tertunda.


"Terkait kompetisi pramusim, kami akan koordinasi lebih dulu dengan PSSI. Katanya, Komite Eksekutif (Exco) PSSI akan menggelar rapat untuk menyikapi masalah sepakbola saat ini. Mungkin baru diketahui dalam dua atau tiga hari ke depan. Posisi Liga adalah menyiapkan opsi paling rasional," kata CEO PT Liga, Joko Driyono, usai menghadiri Rapat Dengar Pendapat Umum dengan Komisi X di kantor DPR/MPR, Selasa malam, 26 Mei 2015.


Joko belum bisa memastikan format apa yang akan dipakai dalam kompetisi pramusim nanti. Yang menjadi fokusnya saat ini adalah terkait izin penyelenggaraan kompetisi.


Ya, seperti diketahui, sebelumnya PT Liga berencana menggelar turnamen pramusim bertajuk QNB Indonesia Champions Cup 2015. Rencana ini harus batal karena masalah izin.


Pihak Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) meminta PT Liga untuk berkoordinasi dengan Tim Transisi jika ingin menggelar turnamen tersebut.


"Soal izin menjadi nomor satu, ini sesuai dengan pengalaman. Sebelum berlanjut ke fase produk, jadwal, pasti dengan pasti dengan partner, kami mau memastikan hal mendasar seperti ini terlebih dahulu," ucap Joko.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya