12 Fakta Menarik Usai Barcelona Raih Gelar Juara La Liga

Para pemain Barcelona rayakan keberhasilan juara La Liga
Sumber :
  • REUTERS/Juan Medina
VIVA.co.id –
MU Punya Pemain 'Ajaib', Titisan Ronaldo dan Messi
Barcelona berhasil meraih poin sempurna atas Atletico Madrid pada
jornada
Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN
ke-37 La Liga  di Vicente Calderon, dini hari tadi. El Barca memastikan kemenangan dengan skor tipis 1-0.
Tendangan Bebas Fantastis Messi Warnai Kemenangan Barca

Satu-satunya gol kemenangan El Barca dicetak oleh Lionel Messi di menit 65. Atas kemenangan ini, Barcelona memastikan diri sebagai gelar juara La Liga walau kompetisi masih menyisakan satu laga lagi.

Raihan 93 poin milik Barcelona, sudah tidak bisa dikejar lagi oleh Real Madrid.  Sebab, Madrid yang berada di peringkat dua memiliki 89 poin dan hanya mampu mencapai maksimal 92 poin saja bila berhasil menang di laga terakhir.

Dengan begini, Barcelona menjadi klub kedua yang paling banyak meraih gelar La Liga setelah Madrid (32 trofi). Berikut fakta-fakta menarik usai Barca kalahkan Atletico dan pastikan gelar juara, seperti dirangkum dari
Opta
dan
Infostrada
.


Berikut fakta-fakta menarik usai Barca raih gelar juara:


1.
Gelar juara La Liga yang diraih Barcelona pada musim ini, merupakan gelar yang ke-23 meraih di kompetisi tertinggi sepakbola Spanyol.


2.
Barcelona menyegel gelar juara di Vicente Calderon, kandang milik Atletico Madrid. Ini seperti dendam yang terbayarkan, sebab Atletico memastikan gelar juara pada musim lalu di kandang Barcelona dengan skor imbang 1-1.


3.
Gol kemenangan Barca yang dicetak oleh Lionel Messi, merupakan gol ke-41 miliknya di ajang La Liga. Pemain asal Argentina itu masih tertinggal empat gol dari Cristiano Ronaldo yang memuncaki daftar top skorer.


4.
Lionel Messi menjadi satu-satunya pemain yang mampu membobol gawang kiper Atletico, Jan Oblak, pada pertandingan La Liga di Vicente Calderon.


5.
Atletico Madrid menjadi tim yang paling sering dibobol oleh Lionel Messi. Tercatat, pemain berjuluk La Pulga itu sudah mencetak 23 ke gawang Atletico, sedangkan sisanya keg gawang  Sevilla (22 gol) dan Real Madrid (21 gol).


6.
Ini merupakan trofi pertama Luis Enrique selama menjabat sebagai pelatih. Sebelumnya, pelatih berusia 44 tahun tersebut gagal memberikan trofi saat masih melatih AS Roma dan Celta Vigo.


7.
Luis Enrique merupakan pelatih asal Spanyol keempat yang berhasil mempersembahkan Barcelona gelar La Liga. Tiga pelatih sebelumnya adalah Josep Samitier, Josep Guardiola, dan Tito Vilanova.


8.
Enrique berpeluang membawa Barcelona meraih
treble winner
pada musim ini. Pasalnya, Barcelona memiliki dua laga final yang akan dilakoni, yakni final Liga Champions dan Copa del Rey.


9.
Barcelona menjadi klub tersukses di La Liga dalam kurun waktu satu dekade terakhir ini, dengan meraih enam gelar juara. Pemain-pemain yang memberikan kontribusi atas gelar tersebut masih bermain saat ini, antara lain Messi, Xavi Hernandez, dan Andres Iniesta.


10.
Kapten Barcelona, Xavi Hernandez, sejauh ini sudah membukukan 26 trofi sepanjang kariernya. Di mana, 23 trofi didapatkan bersama Barcelona dan sisanya bersama timnas Spanyol. Rekor fantastis untuk pemain Spanyol.


11.
Ini menjadi trofi La Liga kedelapan yang diraih Xavi bersama Barcelona, sedangkan Iniesta dan Messi merebut gelar La liga ketujuh. Sejauh ini masih Francisco Gento yang memiliki gelar La Liga lebih banyak bersama El Barca, yakni 12 trofi.


12.
Kesukses Barcelona dalam meraih gelar juara musim ini, tak lepas dari kokohnya lini pertahanan. Hingga jornada ke-37 La Liga, Barca hanya kebobolan 19 gol, dan itu menjadi rekor kebobolan paling sedikit Barcelona dalam format La Liga 20 tim.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya