Jelang Juventus Vs Real Madrid, Casillas Puji Buffon

Kiper Real Madrid, Iker Casillas (kanan) dan Gianluigi Buffon
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino
VIVA.co.id
Milan Kalahkan Juventus Gaet Gelandang Boca Juniors
- Kiper Real Madrid, Iker Casillas, mengaku sudah tak sabar untuk bermain dalam duel panas melawan Juventus pada leg 1 babak semifinal Liga Champions, di Juventus Stadium, Selasa 5 Mei 2015 atau Rabu dini hari WIB. Casillas sangat menantikan pertemuannya dengan sang senior, Gianluigi Buffon, di pertandingan tersebut.

Raiola Bantah Rumor Hengkang Matuidi ke Juventus
Pertemuan dengan Buffon disebut Casillas akan menjadi sangat spesial. Pasalnya, San Iker menganggap Buffon adalah idolanya.

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
"Apa yang ingin kalian dengar dari saya tentang Buffon? Dia adalah kiper referensi untuk generasi saya dan tetap seperti itu di masa selanjutnya," puji Casillas seperti dilansir La Gazzetta dello Sport.

"Untuk orang seperti saya, yang bermimpi menjadi kiper, Buffon adalah contoh bagus yang ada. Dan kami perlu datang serta berusaha untuk menjadi sepertinya," sambungnya.

Bermain melawan idola membuat Casillas termotivasi untuk menampilkan permainan terbaik di bawah mistar gawang Madrid. Pemain timnas Spanyol itu bertekad mengantarkan Los Blancos ke final Liga Champions.

Namun, Casillas sadar perjuangan Madrid untuk tampil di partai final tak akan mudah. Juve disebutnya bisa menyulitkan Madrid karena memiliki ambisi tinggi meraih treble winners di musim ini.

"Saya pikir tensi pertandingan tak akan sama dengan melawan Atletico Madrid. Juve di Liga Champions dan Serie A selalu mengeluarkan kekuatan terbaik demi meraih kesempatan. Selanjutnya, tentu saja, in semifinal. Dan kami bermain di lapangan untuk sebuah hasil. Saya melihat akan banyak gol dan tensi tinggi di laga nanti," ucap Casillas.

Madrid dan Juve sudah bertemu sebanyak 16 kali di pentas Eropa. Secara keseluruhan, Madrid lebih unggul dengan mengantongi 8 kemenangan.

Tapi, jika ditinjau dari 9 laga terakhir, rekor Madrid atas Juve sangat buruk. Mereka cuma menang di 3 kesempatan saja.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya