Arsenal 'Lempar Handuk' Kejar Chelsea

Pelatih Arsenal Arsene Wenger
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble
VIVA.co.id
Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal
- Arsenal gagal meraih kemenangan saat menjamu Chelsea di Emirates Stadium, Minggu 26 April 2015. Menghadapi sang pemuncak klasemen, Arsenal cuma bisa bermain imbang tanpa gol.

Bintang Arsenal Desak Wenger Fokus Cari Bek

Di laga tersebut, The Gunners sebenarnya mampu mendominasi permainan. Sejumlah peluang mampu mereka ciptakan, namun tak satu pun yang berbuah gol.
Trauma Cedera, Bintang Arsenal Bakal Ubah Gaya Main


Hasil imbang 0-0 membuat posisi Arsenal melorot ke peringkat 3. Mereka kini mengumpulkan 67 angka, sama dengan Manchester City yang ada di posisi kedua. Tapi, Arsenal yang masih punya satu laga tabungan, kalah selisih gol.


Dengan kondisi ini, peluang Arsenal menjuarai Premier League kian kecil. Bahkan, manajer Arsene Wenger sudah memastikan Chelsea akan menjadi juara.


"Chelsea akan jadi juara. Mustahil mereka kalah di laga sisa," kata Wenger seperti dilansir
Sky Sports
.


Sebenarnya, jika mampu mengalahkan Chelsea semalam, Arsenal bisa menghidupkan harapan untuk bersaing mendapatkan trofi Premier League. Wenger pun cukup kecewa dengan hasil tersebut.


"Saya yakin pemain kami berlaga dengan memasang 'rem tangan'. Kami juga sering terancam lewat serangan balik dan beruntung tidak kalah. Kami masih kuat untuk berlari," tutur The Professor. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya