Ini 2 Pemain Korsel Jebolan Asian Games 2014

Skuad Korea Selatan di Asian Games 2014
Sumber :
  • english.yonhapnews.co.kr
VIVA.co.id
Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok
- Korea Selatan dipastikan akan menjadi lawan yang berat bagi Indonesia U-23. Kedua tim akan bertemu di laga pamungkas Grup H Kualifikasi Piala Asia 2016 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa 31 Maret 2015.

Taiwan Investasi Rp35 Triliun Bangun Pabrik Petrokimia

Korsel punya banyak pemain berpengalaman. Bahkan, ada dua pemain yang sempat menjadi bagian
25 Investor Korea Selatan Siap Investasi di Indonesia
Taegeuk Warriors saat merebut medali emas Asian Games 2014.


Dua pemain yang dimaksud adalah Jang Hyun-So dan Lee Yong-Jae. Kedua pemain ini patut diwaspadai tim Garuda Muda.


Jang Hyun-so merupakan pemain belakang yang kini memperkuat klub Tiongkok, Guangzhou R&F. Pemain 23 tahun ini juga sempat membela timnas senior Korsel dan tampil 14 kali.


Meskipun berposisi sebagai bek, Jang tak takut membantu menyerang. Buktinya, dia sukses menyumbang satu gol saat Korsel membantai Brunei Darussalam 5-0 di laga perdana Kualifikasi Piala Asia.


Sementara itu, Lee Yong-jae kini membela tim J-League 2, V-Varen Nagasaki. Striker 23 tahun ini memiliki pengalaman merumput di tim-tim Eropa.


Lee sempat membela tim junior Watford, lalu membela tim asal Prancis, Nantes pada 2009. Lee juga sempat menjalani trial bersama klub Belanda,  Willem II Tilburg lalu melanjutkan petualangan bersama tim Prancis, Red Star sebelum membela Nagasaki pada 2014.


Sama seperti Jang, Lee juga menyumbangkan satu gol saat Korsel melumat Brunei 5-0. (ren)


![vivamore="
Baca Juga
:"]

Barcelona Sudah Rela Ditinggal Pedro Rodriguez

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya