Gol Telat Sneijder Buyarkan Kemenangan Turki Atas Belanda

Belanda versus Turki
Sumber :
  • REUTERS/Michael Kooren

VIVA.co.id - Gol telat dari Wesley Sneijder menyelamatkan tim nasional Belanda dari kekalahan. The Flying Dutchman akhirnya bermain imbang 1-1 dengan Turki pada babak kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup A di PSV Stadium, Sabtu 28 Maret 2015 (Minggu dini hari WIB).

Dengan hasil ini, Belanda tak beranjak dari posisi ketiga dengan 7 poin. Sementara Turki menguntit di posisi keempat dengan 5 poin.

Tampil di depan pendukungnya sendiri, Belanda sebenarnya sudah menekan sejak awal laga. Beberapa upaya dilakukan oleh pasukan Guus Hiddink untuk mengancam gawang Turki.

Namun, justru Turki yang membuat pendukung tuan rumah terdiam pada menit ke-37. Tendangan kaki kanan Burak Yilmaz tak mampu dibendung oleh Cillessen. Skor 1-0 bertahan hingga akhir babak pertama.

Pada menit ke-54, Belanda nyaris menyamakan kedudukan. Umpan dari Wesley Sneijder disambut tandukan oleh Klaas Jan Huntelaar. Tapi ancaman itu mentah setelah bola ditinju oleh Volkan Babacan.

Babacan menjadi tembok kokoh bagi pemain depan Belanda. Kiper Istanbul Basaksehir ini kembali mengagalkan kesempatan tuan rumah yang diraih oleh Memphis Depay.

Tuan rumah terus menekan pertahanan Turki. Pada menit ke-73, pemain pengganti, Bas Dost, nyaris mencetak gol pertamanya untuk The Flying Dutchman. Tapi, Babacan lagi-lagi tampil gemilang.

Beberapa menit sebelum laga usai, Sneijder akhirnya memecah kebuntuan tuan rumah. Tendangan kaki kanannya tak mampu dibendung oleh Babacan. Gol ini menjadi penutup laga.

Susunan pemain

Belanda
: Jasper Cillessen, Gregory Van Der Wiel, Stefan de Vrij, Bruno Martins Indi (Jetro Willems 77), Daley Blind, Nigel de Jong (Bas Dost 63), Ibrahim Afellay, Georginio Wijnaldum (Luciano Narsingh 46), Wesley Sneijder, Klaas Jan Huntelaar, Memphis Depay

Turki: Volkan Babacan, Hakan Kadir Balta, Serdar Aziz (Adem Gulum 69), Gokhan Gonul, Ozan Tufan, Selcuk Inan, Volkan Sen (Hakan Calhanoglu 60), Mehmet Topal, Caner Erkin, Gokhan Tore, Burak Yilmaz (Colin Karim-Richards 79)

Turki dan Denmark Kompak Raih Kemenangan di Uji Coba

![vivamore="Baca Juga :"]

Joe Hart Cedera, Inggris Panggil Kiper Tim Kasta 2

Barcelona Buru Pemain Atletico dan Liverpool

Jurnalis Seksi Ini Dukung Tim Favoritnya dengan Cara Erotis

Tekuk Villa 2000, SKO Ragunan Kampiun Kompetisi U-18

Konyol, Pemain Ini Layangkan Kartu Merah ke Wasit
[/vivamore]
Para pemain timnas Prancis merayakan gol

Lewat Drama Lima Gol, Prancis Permalukan Belanda

Sempat menyamakan skor, Belanda akhirnya kalah.

img_title
VIVA.co.id
26 Maret 2016