Kalahkan Genoa, Juventus Nyaman Sebagai Capolista

Carlos Tevez
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id -
Milan Kalahkan Juventus Gaet Gelandang Boca Juniors
Juventus sukses mengemas poin sempurna kala menjamu Genoa pada giornata ke-28 Serie A di Juventus Stadium, Minggu 22 Maret 2015. I Bianconeri mengunci laga dengan kemenangan tipis 1-0.

Raiola Bantah Rumor Hengkang Matuidi ke Juventus

Juventus langsung tampil menekan sejak menit awal pertandingan, namun tak ada peluang yang berhasil menjadi gol. Pertahanan dari Genoa pun masih cukup mampu mengatasi gempuran dari para pemain I Bianconeri.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Si Nyonya Tua akhirnya memecah kebuntuan di menit 25 lewat aksi Carlos Tevez. Menerima umpan Roberto Pereyra, pemain internasional Argentina ini mengecoh bek Genoa, Sebastian Di Maio. Lewat sudut sempit, Tevez membobol gawang Genoa yang dikawal Mattia Perin.


Gol dari mantan pemain Manchester United tersebut menjadi satu-satunya gol yang tercipta di babak pertama. Tim asuhan Massimiliano Allegri itu unggul tipis 1-0 atas Genos hingga turun minum.


Pada interval kedua atau tepatnya di menit 52,Genoa harus melakukan pergantian di penjaga gawang. Mattia Perin digantikan oleh Eugenio Lamanna karena alami cedera bahu usai bertabrakan dengan Giorgio Chiellini.


Menit 61, Juventus mendapat penalti usai Roberto Pereyra dilanggar oleh Facundo Roncaglia di daerah terlarang. Sial, Tevez gagal mengonversinya menjadi karena bola sepakannya berhasil diamankan oleh kiper Lamanna.


Pada menit-menit akhir babak kedua, Juventus masih belum mampu menambah pundi-pundi gol mereka. Hingga akhirnya, wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan dan Juventus keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.


Tambahan tiga poin dari kemenangan ini membuat Juventus nyaman sebagai capolista atau pemuncak klasemen sementara Serie A dengan raihan 67 poin. Mereka pun makin berpeluang besar untuk mempertahankan gelar juara.


Susunan Pemain

Juventus: 1-Gianluigi Buffon; 3-Giorgio Chiellini, 15-Andrea Barzagli, 19-Leonardo Bonucci; 8-Claudio Marchisio, 20-Simone Padoin, 23-Arturo Vidal (Stefano Sturaro ’88), 26-Stephan Lichtsteiner (Simone Pepe ’72), 37-Roberto Pereyra; 10-Carlos Tevez, 14-Fernando Llorente (Alessandro Matri ’72)


Genoa: 1-Mattia Perin (Eugenio Lamanna ’52); 4-Sebastian De Maio, 8-Nicolás Burdisso, 14-Facundo Roncaglia; 18-Zakara Bergdich, 21-Edenilson, 33-Juraj Kucka, 91-Andrea Bertolacci; 10-Diego Perotti, 11-M'baye Niang (Marco Borriello ’46), 16-Maxime Lestienne (Diego Laxalt ’66)


![vivamore="
Baca Juga
:"]

2 Gol Mata Bantu MU Permalukan Liverpool di Anfield

Real Madrid Haramkan Hasil Imbang di El Clasico

Utak-atik Strategi Barca & Madrid Jelang El Clasico

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya