Fiorentina Gulung Roma, Everton Tersingkir

Pemain Fiorentina, Josip Ilicic merayakan gol ke gawang AS Roma
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Nama Bek Everton Sudah Ada di Daftar Pemain ManCity
- Kejutan tercipta di Olimpico. Fiorentina melumat tuan rumah AS Roma tiga gol tanpa balas di leg kedua babak 16 besar Liga Europa, Jumat 20 Maret 2015. Fiorentina pun sukses melaju ke babak 8 besar.

Selangkah Lagi, Bek Barcelona Gabung Roma

Fiorentina langsung membuka keunggulan melalui penalti Gonzalo Rodriguez saat laga baru berjalan sembilan menit. Fiorentina mendapat penalti setelah pemain Roma Jose Holebas melanggar di area terlarang.
Rooney Melihat Bintang Everton Ini Seperti 'Kembarannya'


Pada menit 18, Fiorentina mencetak gol kedua. Marcos Alonso memanfaatkan blunder kiper Lukasz Skorupski. Bola tepisannya mampu dikontrol Alonso yang kemudian menceploskan bola ke gawang yang sudah tidak terjaga.


Roma semakin terbenam, ketika tiga menit berselang, gawang mereka kembali kebobolan untuk ketiga kalinya. Kali ini melalui tandukan Jose Basanta di menit 21 yang memanfaatkan sepak pojok Matias Fernandez.


Upaya Roma mengejar ketertinggalan gagal membuahkan hasil. Roma bahkan harus bermain dengan 10 orang di menit 88 setelah Adem Ljajic diusir wasit usai melakukan pelanggaran keras. Skor 3-0 untuk keunggulan Fiorentina bertahan hingga usai.


Kemenangan 3-0 ini menghantarkan Fiorentina melaju ke babak 8 besar (perempatfinal) Liga Europa dengan agregat 4-1 setelah di leg pertama di Firenze akhir pekan lalu mereka hanya bermain imbang 1-1.


Sementara itu di laga lainnya, Everton takluk dengan skor mencolok 2-5 dari Dinamo Kiev di NSK Olimpijs. Alhasil, Everton harus mengubur impian melaju ke babak 8 besar setelah kalah dengan agregat 4-6.


Susunan Pemain:
AS Roma:
Lukasz Skorupski, Mapou Yanga-Mbiwa (Davide Astori 58'), José Cholevas, Vasileios Torosidis (Juan Manuel Iturbe 27'), Kostas Manolas, Miralem Pjanic, Daniele de Rossi, Seydou Keita (Daniele Verde 44'), Adem Ljajic, Alessandro Florenzi, Gervinho


Fiorentina:
Neto, Gonzalo Rodriguez, Stefan Savic (Nenad Tomovic 41'), José Basanta, Milan Badelj, Matías Fernández, Joaquín, Borja Valero, Marcos Alonso, Khouma Babacar (Vargas 63'), Mohamed Salah

![vivamore="
Baca Juga
:"]

Mengintip Batu Akik Kesayangan Menpora
Info Lengkap Undian Perempatfinal Liga Champions
Singkirkan Moscow, Napoli Melaju ke babak 8 Besar Liga Europa

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya