VIDEO: Bungkam Maziya, Persipura Masih Sempurna di AFC Cup

Para pemain Persipura merayakan gol di pertandingan AFC Cup
Sumber :
  • ANTARA/Roy Ratumakin
VIVA.co.id
Kesalnya Pelatih BSU Usai Dikalahkan 10 Pemain Persipura
- Persipura Jayapura masih menuai hasil sempurna di ajang AFC Cup 2015, setelah
menumbangkan tuan rumah Maziya dengan skor 2-1.
Dramatis, 10 Pemain Persipura Tekuk Tuan Rumah BSU
Itu merupakan kemenangan ketiga dari tiga pertandingan yang telah dilakoni runner-up
Bomber Tajam MU Waspadai Boaz Solossa
Indonesia Super League (ISL) 2014 tersebut di AFC Cup musim ini. 

Pada laga yang dihelat di National Football Stadium, Male, Selasa 17 Maret 2015, Persipura menguasai jalannya pertandingan di babak pertama. Penyerang sekaligus kapten Tim Mutiara Hitam, Boaz Solossa, membawa timnya unggul 1-0 lewat sepakan dari dalam kotak penalti pada menit 35.

Memasuki paruh kedua, tim tuan rumah bermain lebih menekan. Bahkan, mereka sempat menyarangkan bola ke gawang Persipura yang dikawal Dede Sulaiman, lewat Assadhulla Abdulla pada menit 73. Namun, wasit menganulirnya, karena Abdulla dianggap berada dalam posisi offside.

Klik untuk melihat gol-gol pertandingan Maziya vs Persipura.

Bukannya menyamakan kedudukan, Maziya justru kembali kebobolan pada menit 76. Bola sepakan striker Persipura, Lancine Kone, tak bisa diantisipasi dengan baik oleh kiper tim tuan rumah, sehingga tercipta gol. Tim Mutiara Hitam pun menjauh, 2-0.

Maziya akhirnya mampu mencetak gol di laga ini, lewat Abdulla, pada menit 78 dan membuat skor menjadi 2-1. Meski gelandang Persipura, Ian Kabes, sempat diusir wasit usai menerima kartu kuning kedua, tak ada gol tambahan yang mampu diciptakan Maziya. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Persipura. 

Dengan hasil tersebut, tim asuhan Osvaldo Lessa ini mantap di puncak klasemen sementara Grup E, dengan koleksi 9 poin. Sedangkan Maziya tertahan di peringkat 3 dengan raihan tiga poin, hasil satu kemenangan dan dua kekalahan. (one)

![vivamore="Baca Juga :"]


[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya